Gerai Audio Mobil di Indonesia Ini Berstandar Dunia

Audio mobil / sistem hiburan mobil / headt unit
Sumber :
  • VIVA/Yunisa Herawati

Jakarta, 25 November 2023 – Cartens Audio sebagai salah satu workshop audio mobil di Indonesia, baru saja meraih sertifikasi ISO 9001:2015 dari Lembaga British Standard Institution.

Sertifikasi ini menjadikan Cartens Audio sebagai gerai audio mobil pertama di Indonesia, yang memenuhi standar kualitas internasional.

Pemilik Cartens Audio, Eddie Soesanto, mengatakan bahwa sertifikasi ini merupakan bukti bahwa Cartens Audio tidak hanya menetapkan standar di industri audio mobil Indonesia, tetapi juga memberikan kualitas kerja dan menerapkan manajemen mutu dalam skala internasional untuk memberikan kepuasan kepada pelanggan.

"Dengan menerima sertifikasi ISO 9001:2015, kami berkomitmen untuk terus mengutamakan kualitas dalam semua aspek operasional, mulai dari pelayanan klien dan produk audio mobil hingga instalasi audio mobil yang profesional di Indonesia," ujarnya, dikutip VIVA Otomotif.

Audio mobil / sistem hiburan mobil

Photo :
  • VIVA/Yunisa Herawati

Eddie menuturkan, bahwa Cartens Audio telah berdiri selama 21 tahun dan telah mengantongi berbagai sertifikasi maupun piala di bidang audio mobil.

Pada bulan November 2023, Cartens Audio juga memperoleh kepercayaan dari pihak Distributor Alpine Indonesia untuk memperkenalkan Amplfiier Processor terbaru dari Alpine, Alpine PXE PXE-C80-88 - Optim8.

Alat yang berfungsi sebagai penguat sinyal suara ini memiliki keunggulan auto tuning, kualitas suara beresolusi tinggi dan kemampuan tenaga amplifier yang lebih besar.

Raksasa Otomotif Jepang Terima Bantuan Subsidi untuk EV

Eddie menjelaskan, bahwa pihaknya akan terus melakukan manajemen kualitas di seluruh area operasional di usahanya dan terus menjadi audio mobil terdepan di Indonesia.

"Kami akan terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggan kami," ungkapnya.

Pengamat: Daya Beli Mobil Orang RI Cuma Rp100 Jutaan
11 mobil hangus dalam kebakaran Pasar Comboran. (Dok Polsek Klojen)

Sumber Ledakan di Pasar Comboran Malang Diduga dari 11 Mobil Warga yang Ikut Terbakar

Kapolsek Klojen, Polresta Malang Kota, Kompol Syabain, mengungkapkan api dalam kebakaran Pasar Comboran Barat, baru terkendali sekira pukul 21.30 WIB, Jumat 13 September.

img_title
VIVA.co.id
14 September 2024