Viral Video Jalan Rusak, Warganet: Ini Gunanya Ujian SIM Zig-zag
- infocegatansukoharjo
Blitar– Salah satu proses yang ditakuti oleh banyak orang saat hendak membuat Surat Izin Mengemudi atau SIM C untuk sepeda motor, yakni harus melalui ujian praktik zig-zag.
Tidak sedikit peserta yang gagal, dan harus mengulang karena menyenggol patok atau kaki turun akibat kehilangan keseimbangan.
Proses ujian SIM C berupa pola zig-zag belum lama ini jadi sorotan Kapolri, Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo. Ia meminta jajarannya untuk mengevaluasi hal itu, supaya tidak lagi menyulitkan para pemohon SIM di masa mendatang.
Namun ternyata, ada warganet yang berkomentar bahwa ia menemukan kegunaan dari ujian zig-zag tersebut pada unggahan video yang baru-baru ini viral di media sosial.
Dikutip VIVA Otomotif dari laman Instagram @infocegatansukoharjo, Senin 3 Juli 2023, dalam tayangan itu tampak pengendara motor sedang melewati jalan kecil di tengah pemukiman yang diduga lokasinya berada di pedesaan.
Kondisi jalan yang dilalui rusak dan banyak lubang, yang oleh warga sekitar ditutupi dengan pohon pisang. Tujuannya supaya pemotor yang lewat tidak sampai terjebak di lubang, yang bisa mengakibatkan kecelakaan.
Posisi lubang di jalanan itu berbeda-beda, ada yang di kiri, tengah dan kanan. Oleh sebab itu, pengendara harus mengarahkan motornya ke kiri atau kanan supaya terhindar dari pohon pisang tersebut.
“Baru tau kan kalian, inilah fungsinya tes SIM selama ini. tes zigzag koq mau di hilngin,” tulis warganet tersebut.
“Ujian tes SIM,” kata warganet lainnya.
Menurut keterangan di video itu, lokasi berada di Kanigoro, Blitar, Jawa Timur.