Pameran Kendaraan Listrik PEVS 2023 Resmi Digelar Hari Ini
- Arianti Widya
VIVA Otomotif – Pameran otomotif Periklindo Electric Vehicle Show (PEVS 2023) resmi digelar hari ini 17 hingga 21 Mei di JIEXpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Acara ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat mengenai transisi ke mobil listrik.
Acara ini dibuka oleh Ketua Umum Periklindo, Jenderal TNI (Purn) Moeldoko. ia menjelaskan bahwa saat pertemuan KTT ASEAN di Labuan Bajo beberala hari lalu, pemimpin negara sepakat mengembangkan kendaraan listrik untuk ke depannya.
"Pada KTT ASEAN di Labuan Bajo kemarin, pemimpin negara sepakat perlunya pengembangan ekosistem electric vehicle (EV) di seluruh negara ASEAN, khususnya di Indonesia yang dimana memiliki sumber daya keberlanjutan EV," ujar Moeldoko pada acara pembukaan PEVS 2023, pada Rabu, 17 Mei 2023.
Moeldoko menekankan bahwa PEVS 2023 kali ini akan jauh lebih baik daripada yang pertama, "Saya yakin akan terjadi transaksi yang lebih besar pada PEVS kedua ini dibandingkan yang pertama,"
"Saya juga berharap para pengusaha, para pemegang kebijakan jangan ragu untuk mengembangkan mobil listrik, karena mobil ini adalah masa depan. Masa depan untuk anak cucu kita," tambahnya.
Dalam kesempatan yang sama, Addy Damarwulan Gunadi selaku Board of Director Dyandra Promosindo mengatakan, "PEVS menjadi promosi dan interaksi kepada masyarakat mengenai transisi kendaraan listrik dalam menciptakan energi bersih pada 2060 mendatang,"
Ia juga menambahkan bahwa PEVS 2023 memiliki fokus yang kuat terhadap aspek bisnis karena diikuti lebih dari 54 industri kendaraan berbasis baterai seperti mobil, motor, dan industri komponen pendukung kendaraan listrik.
Lebih lanjut, PEVS 2023 diramaikan oleh sejumlah merek dari roda empat seperti Wuling, Hyundai, BMW, DFSK, MG, MAB (Mobil Anak Bangsa), Prestige, dan KEVCBU.
Kemudian untuk roda dua terdapat Smoot, Gesits, Davigo, Benelli-Keeway, Gotion High-Tech, Greentech, Rakata, Saige, Selis, Kymco, Rakata, Smartby, dan Volta serta industri pendukung kendaraan listrik.
Sebagai informasi, bagi masyarakat yang berminat datang ke PEVS 2023 bisa membeli tiket seharga Rp50 ribu. Pengunjung bisa datang pada 18 hingga 21 Mei pukul 10.00 WIB sampai 20.00 WIB. Sementara untuk tiket premium day dibanderol dengan harga Rp100 ribu pada hari pembukaan pameran 17 Mei pukul 13.00 WIB hingga 20.00 WIB.
Â