Bus Ini Sediakan Fasilitas untuk Kaum Rebahan

Bus karoseri Tentrem bernama Avante H9 Priority
Sumber :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

VIVA Otomotif – Saat ini perkembangan kendaraan bus mulai beragam di industri otomotif Indonesia. Pasalnya, banyak dari karoseri lokal yang menghadirkan bus untuk pelanggan setia mereka dalam mendapatkan kendaraan impian.

Viral Bus Bertuliskan 'Pulang Malu Tak Pulang Rindu' Eksis di Jalanan Jepang

Melalui pameran bernama Busworld Southeast Asia 2022 yang sedang berlangsung di JIExpo Kemayoran, Jakarta. Ada salah satu bus yang menarik perhatian pengunjung yakni dari karoseri Tentrem.

Perusahaan berbasis Malang, Jawa Timur ini menampilkan salah satu produk terbaru berjenis sleeper bus dengan nama Avante H9 Priority. Bus ini diklaim memiliki keunggulan salah satunya kenyamanan tempat duduk yang cocok untuk kaum rebahan.

BNI Dapat Suntikan Pembiayaan US$600 Juta dari 6 Lembaga Keuangan Asing, Ini Daftarnya

Interior bus karoseri Tentrem bernama Avante H9 Priority

Photo :
  • VIVA Otomotif/Muhammad Thoifur

Salah satu tenaga penjual, Dimas mengatakan bahwa model ini memiliki kelebihan untuk bisa rebahan sampai 20 derajat. Jadi penumpang benar-benar bisa tidur di dalam bus yang telah disediakan fasilitas kenyamanan.

Gibran Kunjungi RS Kardiologi Emirates Indonesia di Solo, Pembangunan Sudah 90 Persen

"Di sini kami mengutamakan kenyamanan bagi calon pemilik yang ingin membelinya. Nantinya para penumpang bisa bersendaran maupun tidur di dalam bus, bahkan terdapat tv kecil untuk bisa menonton film maupun mendengarkan musik," ujar Dimas kepada VIVA, Kamis 6 Oktober 2022.

Secara spesifikasi, bus ini mempunyai panjang 12.800 mm dengan lebar 2.500 mm, dan tinggi 3.900 mm. Panel bodi dari kendaraan ini terbuat dari galvanized steel dan windscreen dari bahan laminated glass. Bahkan, bus ini menggunakan sasis premium milik Mercedes-Benz 0500RS 1836.

Secara performa, Avante H9 Priority ini mengusung mesin berkapasita 11.967 cc 6 silinder segaris turbocharger, dan intercooler. Mesin itu mampu menghasilkan tenaga maksimal 260 kw (349 dk) pada 2.000 rpm dan torsi mencapai 1.600 Newton meter pada 1.100 rpm.

Di dalamnya terdapat fasilitas pendukung untuk para penumpang. Adapun fasilitas yang diberikan oleh mereka seperti sistem audio, WiFi, dan toilet. Bus ini juga dilengkapi kabin berkonfigurasi 1+1 yang mengusung konsep sleeper.

"Untuk harga, kami menawarkan di angka Rp2.5 miliar hingga Rp2.8 miliar. Namun bagi calon konsumen tidak bisa mengubah interior yang dibuat, tetapi bisa menambahkan beberapa fasilitas di dalamnya dengan biaya tambahan," pungkas Dimas.

{{

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya