Produksi Livina Bareng Xpander, Pabrik Nissan Kini Fokus Garap Datsun

All New Nissan Livina test drive
Sumber :
  • Toto Pribadi/VIVA

VIVA – PT Nissan Motor Indonesia (NMI) yang merupakan agen pemegang merek mobil Nissan, mengungkapkan, pabrik yang dimiliki di wilayah Purwakarta, Jawa Barat kini fokus memproduksi seluruh varian Datsun. 

Tanpa Ada Mobil Baru, Nissan Tebar Promo Menarik Selama GJAW 2024

Sebab Livina baru saat ini telah menggunakan platform Xpander. Karena itu produksinya sudah dilakukan di pabrik Mitsubishi di Cikarang. 

Presiden Direktur PT NMI, Isao Sekiguchi dikutip dari 100KPJ mengungkapkan, pemusatan produksi Datsun di pabrik bekas produksi Livina dan Xtrail itu, merupakan salah satu langkah optimalisasi kerja perusahaan. 

Gandeng Dongfeng, Nissan Perkenalkan Sedan Listrik Terbaru

"Rencana optimasi mencakup mengatur ulang operasi bisnis, rightsizing dan optimasi produksi,” ujar Isao, Selasa 24 September 2019. 

Penegasan ini pun menjawab adanya rumor bahwa pabrik Nissan di Purwakarta tersebut ditutup saat ini. Head of Communication PT NMI, Hana Maharani pun menjelaskan, rumor tersebut muncul karena ada salah persepsi.

Terpopuler: Honda Brio Selamat dari Kecelakaan Cipularang, Nissan PHK Ribuan Karyawan

“Pabrik kami dulunya ada fasilitas Nissan dan Datsun, tapi sekarang fokusnya di Datsun. Jadi bukanya ada dua pabrik. Yang terakhir diproduksi Livina, tapi setelah model baru keluar tidak lagi memproduksi,” tuturnya.

Lebih lanjut Hana menjelaskan, rencana pabrik Nissan bakal memproduksi mesin dan transmisi Livina atau Xpander pun sampai sekarang masih tetap berjalan. Jadi intinya pabrik Nissan yang berada di Purwakarta tidak tutup.

Sebelumnya media asal Jepang, Japan Times menyebut salah satu pabrik Nissan di Indonesia tutup sejak enam bulan lalu. Nissan Motor Co memiliki dua pabrik yang berlokasi di Kota Industri, Kota Bukit Indah Jawa Barat atau 65 kilometer timur Jakarta. 

Logo Nissan

Ribuan Staf Nissan Ambil Pensiun Dini, Ada Apa?

Industri otomotif global tengah menghadapi tantangan besar seiring perubahan preferensi konsumen, transisi menuju kendaraan listrik.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024