Mobil Listrik Hadir, 5 Bisnis Ini Bakal Tersingkir?
- wartaekonomi
Kendaraan listrik juga bakal mengurangi pemakaian pelumas atau oli mobil. Hal ini, sudah jadi momok bagi para produsen pelumas di Indonesia.
Pelumas sejatinya adalah salah satu komponen fast moving yang dibutuhkan oleh mobil bermesin Internal Combustion Engine. Namun mengingat kendaraan listrik itu beda, maka oli mesin memang gak dibutuhkan.
Kalaupun butuh pelumas, fungsinya hanya untuk melumasi transmisi atau gardan saja. Bukan mesin.
4. Industri komponen mobil
Industri yang satu ini juga bakal rugi lho. Paling tidak, pemasukan mereka tentu bakal berkurang lantaran kehadiran mobil listrik.
Komponen mobil memang beragam, mungkin mereka bakal mengandalkan penjualan untuk suku cadang seperti ban, mounting, shockbreaker, dan komponen-komponen lain yang gak berhubungan dengan mesin mobil konvensional.