Jokowi Pakai Mobil SMK, ini Tanggapan SBY
- VIVAnews/ Fajar Sodik
VIVAnews - Kabar bahwa Walikota Solo, Joko Widodo memiliki mobil dinas baru karya anak Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), "Kiat Esemka" telah berhembus sampai Istana.
Juru Bicara Presiden Julian Aldrin Pasha mengatakan, Susilo Bambang Yudhoyono telah mendengar kabar heboh tersebut. "Ya tentu, Bapak Presiden sudah mendengar adanya kreasi, inovasi, yang positif dari anak bangsa di Jawa Tengah," kata dia di Kompleks Istana Negara, Rabu 4 Januari 2012.
Julian menambahkan, keberhasilan perakitan mobil tersebut patut diapresiasi. Namun, sejauh ini belum ada pernyataan khusus dari kepala negara. "Nanti kalau ada yang perlu disampaikan oleh Bapak Presiden, akan saya sampaikan," kata dia.
Terkait keputusan Jokowi pakai mobil dinas rakitan, presiden tak mempermasalahkannya. "Kalau dia mau menggunakan mobil itu ya silakan. Presiden tidak melarang digunakan sebagai mobil dinas," kata Julian.
Bagaimana dengan isu momentum kebangkitan mobil nasional?
Menurut Julian, presiden belum menanggapi. "Saya belum sempat menanyakan kepada Bapak Presiden mengenai hal ini. Kalau nanti ada yang ingin beliau sampaikan, nanti akan saya sampaikan," katanya.
Ada dua mobil "Kiat Esemka" yang diproduksi SMK 2 dan SMK Warga. Satu untuk walikota, lainnya untuk wakil walikota.
Mobil ini berjenis SUV (Sport Utility Vehicle). Dari segi eksterior, mobil ini terlihat garang dan elegan, juga sporty.
Sementara, bagian interior mobil yang memiliki kapasitas tujuh penumpang ini, sudah dilengkapi dengan power window, AC dual zone, power steering, central lock, sistem audio dengan CD, serta tak ketinggalan sensor parkir.
Menyusul Jokowi, para anggota DPR RI tak mau kalah memesan mobil Esemka. Ada Sekretaris Fraksi PPP DPR RI, Arwani Thomafi, Sekjen DPP PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo, anggota Komisi I DPR, Roy Suryo, bahkan Ketua DPR RI, Marzuki Alie yang mengaku naksir mobil berharga Rp95 juta itu. (adi)