Kolonel Pnb Beny Resmi Dilantik Jadi Komandan Wing Udara 1 Lanud Halim Perdana Kusuma

VIVA Militer: Danlanud Halim Perdanakusuma Lantik Kolonel Pnb Beny
Sumber :
  • Pen. Lanud Halim Perdanakusuma

Jakarta – 

Puspenerbal Persiapkan Replika Pesud ILLYUSIN Beagle Buatan Uni Soviet untuk Monumen Pusat TNI AL

Rotasi atau pergantian jabatan kembali terjadi di lingkungan TNI Angkatan Udara. Kali ini, rotasi itu terjadi pada jabatan Komandan Wing 1 Lanud Halim Perdana Kusuma.

Komandan Pangkalan Udara (Danlanud) Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto N. Utomo pada hari Rabu, 19 Juni 2024 kemarin telah melantik Kolonel Pnb Beny Aprianto menjadi Komandan Wing 1 Udara 1 Lanud Halim Perdana Kusuma, Jakarta.

TNI AL Kerahkan Kapal Perang untuk Distribusi Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

Pelantikan Kolonel Beny dilakukan melalui Upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang digelar di Apron Wing Udara 1 Lanud Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur.

Kolonel Pnb Beny Aprianto dipercaya untuk menggantikan Danwing Udara 1 sebelumnya yaitu Kolonel Pnb Noto Casnoto yang akan ditugaskan untuk melaksanakan pendidikan di US National War College, Amerika Serikat.

Menko Polkam Sebut Ada 97 Ribu Anggota TNI-Polri Main Judi Online

Danlanud Halim Perdana Kusuma Marsma TNI Destianto N. Utomo dalam sambutannya mengatakan, pergantian personel merupakan proses dinamika organisasi secara terarah serta meningkatkan semangat kerja di satuan.

Dia menegaskan, promosi jabatan yang terjadi di lingkungan TNI AU bertujuan untuk meningkatkan kinerja organisasi agar dapat terus melahirkan gagasan, pemikiran maupun ide-ide baru dan inovasi konstruktif yang berkelanjutan, serta mendorong keberhasilan pelaksanaan tugas secara berhasil guna dan berdaya guna.

“Dalam kehidupan suatu organisasi yang memiliki tuntutan tugas yang dinamis, alih tugas dan pergantian jabatan merupakan bagian dari mekanisme organisasi yang dilaksanakan secara teratur, terencana dan berkesinambungan sesuai dengan kebutuhan organisasi,” kata Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto N. Utomo dalam keterangan resminya kepada VIVA Militer, Kamis, 20 Juni 2024.

VIVA Militer: Danlanud Halim Perdanakusuma pimpin Sertijab Komandan Wing Udara 1

Photo :
  • Pen. Lanud Halim Perdanakusuma

Perwira Tinggi (Pati) bintang satu TNI AU itu lebih jauh menambahkan, Lanud Halim Perdanakusuma merupakan pangkalan operasi TNI AU dan pintu gerbang negara yang menyiapkan dan melaksanakan pembinaan dan pengoperasian satuan jajaran, serta pemberdayaan wilayah pertahanan udara guna mendukung pelaksanaan operasi satuan lainnya.

Oleh karena itu, lanjut Danlanud, Wing Udara I sebagai satuan pelaksana yang berada dibawah Lanud Halim Perdanakusuma bertugas menyiapkan dan melaksanakan pembinaan teknis dan pengoperasian skadron-skadron udara, serta mengumpulkan dan merekam data untuk penyempurnaan taktik dan teknis operasi dan latihan yang melibatkan satuan yang berada di jajarannya.

“Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan serta apresiasi yang tinggi kepada Kolonel Pnb Noto Casnoto, S.T., M.Han. yang telah berhasil dengan baik dalam melaksanakan tugas-tugas yang diemban sebagai Komandan Wing Udara 1, serta selanjutnya sukses untuk melaksanakan pendidikan di US National War College,” ujarnya.

Selain itu, Danlanud Halim Perdanakusuma Marsma TNI Destianto N. Utomo juga mengucapkan selamat kepada Kolonel Pnb Beny Aprianto yang jabatan baru yang diembannya. 

Danlanud berharap Kolonel Pnb Beny dapat menjalankan amanah dengan baik dan tetap hands on serta mengutamakan safety dengan memprioritaskan keselamatan terbang dan kerja dalam setiap pelaksanaan kegiatan di satuan Wing Udara 1 Lanud Halim Perdanakusuma.

Dalam waktu yang sama juga dilakukan Sertijab Wakil Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 2/Daerah I Lanud Halim Perdanakusuma dari Ny. Iin Noto Casnoto kepada Ny. Adel Beny Aprianto yang disaksikan oleh Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 2/Daerah I Lanud Halim Perdanakusuma Ny. Poppy Destianto Utomo.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya