Di Ruang Hening Kolonel Eks Anak Buah Jenderal TNI Prabowo Dilantik Jadi Komandan Korem Merak Hijau

VIVA Militer: Serah terima jabatan Danrem 081/DSJ
Sumber :
  • Korem 081 DSJ

VIVA – Ada kabar baik datang dari Jalan Raden Wijaya 1, Kota Surabaya, Jawa Timur. Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) V/Brawijaya, Mayor Jenderal TNI Rafael Granada Baay baru saja melantik salah satu perwira terbaik TNI Angkatan Darat untuk menjabat Komandan Korem 081/Dhirotsaha Jaya.

TNI AL Targetkan 10 Hari Pagar Laut Misterius di Perairan Banten Terbongkar Habis

Di Ruang Hening, Markas Kodam Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay resmi menyematkan tanda pangkat Danrem 081/DSJ kepada Kolonel Inf Rama Pratama. Beliau menerima jabatan Danrem 081/DSJ untuk menggantikan Kolonel Inf Sugiyono.

VIVA Militer: Kolonel Inf Rama serah terima jabatan Danrem 081/DSJ

Photo :
  • Koem 081
Brigjen TNI Marinir Harry: Lanal Banten Akan Bongkar Pagar Laut di Kronjo Banten Selasa Besok

"Saya minta segera lakukan terobosan maupun gebrakan yang nantinya bisa membawa kemajuan organisasi, sehingga tidak bersifat biasa atau normatif saja. Pejabat harus memiliki imajinasi, inovasi, visi dan misi, serta harapan dan cita-cita yang tinggi," kata Pangdam Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay.

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Korem 081/DSJ dilansir VIVA Militer, Rabu 19 Juni 2024, sebelum pindah tugas ke Kodam Brawijaya, Kolonel Inf Rama Pratama berdinas di Kementerian Pertahanan RI.

Bongkar Pagar Laut di Tangerang, Teriakan 'Hidup Marinir' Menggema dari Kapal-Kapal Nelayan

VIVA Militer: Kolonel Inf Rama serah terima jabatan Danrem 081/DSJ

Photo :
  • Korem 081

Di kementerian yang dipimpin Jenderal TNI (HOR) (Purn.) Prabowo Subianto itu, Kolonel Inf Rama dipercaya untuk menjabat Kepala Bagian Dukungan Administrasi dan Protokol Wakil Menhan Biro TU Sekretariat Jenderal Kemhan RI.

"Alhamdulillah sangat bersyukur bisa diberikan amanah ini. Mohon doa dan dukungannya semoga dapat mengembannya dengan sebaik-baiknya," kata Kolonel Inf Rama Pratama.

Untuk diketahui, Kolonel Inf Rama merupakan lulusan Akademi Militer 1998. Sebelum ditarik ke Kemhan, beliau pernah berdinas di Kodam Bukit Barisan, Kodam Tanjung Pura dan di Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad).

Baca: Obrak-abrik Markas Dedengkot OPM Undius Kogoya, Pasukan Laba-laba TNI Terkejut Temukan Drone Canggih

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya