Sisir Hutan Lebat Baudaok, Pasukan Trisula Gunung Rinjani TNI Temukan Anak yang Raib Misterius
- Kodam Udayana
VIVA – Siang itu prajurit TNI dari Satuan Tugas Pengamanan Perbatasan RI-RDTL, Batalyon Infanteri 742/Satya Wira Yudha sektor timur dikejutkan dengan kedatangan seorang warga ke Pos TNI Mahen.
Dengan wajah cemas dan tegang, setiba di Pos Mahen warga bernama Antonius Seran itu langsung menyampaikan sebuah peristiwa tak terduga yang dialami anaknya di kawasan hutan belantara di perbatasan RI dengan Republik Demokratik Timor Leste, Desa Baudaok, Kecamatan Lasiolat, Kabupaten Belu.
Kepada prajurit TNI Satgas Yonif 742/SWY ia melaporkan bahwa anaknya hilang secara misterius di hutan tersebut dan ia meminta pertolongan agar prajurit TNI Angkatan Darat mau membantunya mencari ke dalam hutan.
Berdasarkan siaran resmi penerangan Komando Daerah Militer (Kodam) Udayana dilansir VIVA Militer, Rabu 3 April 2024, mendapat laporan itu para Kesatria Trisula Gunung Rinjani TNI langsung merespons cepat.
Komandan Pos Mahen, Letda Inf Husnul Rozami membentuk tim pencarian, delapan prajurit disiapkan untuk melakukan operasi pencarian dan penyelamatan terhadap anak dari Antonius Seran.
Dengan bersenjata lengkap dan membawa bendera sang saka merah putih, prajurit Satgas Yonif 742/SWY pun bergerak menuju ke hutan. Semak belukar diterjang, sungai besar di perbatasan kedua negara disisir mendetail.
Akhirnya perjuangan prajurit TNI membuahkan hasil, anak yang dicari berhasil ditemukan di dalam hutan. Ketika ditemukan anak itu berada di seberang sungai yang masuk ke wilayah RDTL.
"Posisi anak tersebut ditemukan di seberang sungai masuk ke wilayah Timor Leste yang tampak kebingungan mencari jalan pulang," ujar Letda Inf Husnul Rozami.
Anak itu terlihat ketakutan dan kebingungan seorang diri. Meski begitu kondisinya baik-baik saja. Proses evakuasi pun dilaksanakan, prajurit TNI turun ke sungai menjerang arus yang deras untuk bisa sampai ke seberang. Anak itu pun akhirnya berhasil dievakuasi tanpa mengalami cidera apapun pun.
Antonius Seran sangat bahagia bisa kembali bertemu dengan anaknya itu. Lalu prajurit TNI membawa mereka kembali ke kediaman mereka di Desa Baudaok.
Baca: Jenderal Terbaik Kodam Merdeka Mantan Staf Ahli Panglima TNI Meninggal Dunia