Pamit, Letkol Ragung Kostrad TNI Mau Bawa Pasukan Perdamaian Dunia ke Perbatasan Israel
- Brigif 6 Kostrad
VIVA – Dalam waktu dekat ini Tentara Nasional Indonesia akan mengerahkan prajurit TNI untuk bergabung dengan pasukan United Nations Interim Force in Lebanon (UNIFIL) ke perbatasan Lebanon dan Israel dalam misi perdamaian dunia.
Prajurit TNI akan bergerak masuk ke Lebanon selatan dalam Satuan Tugas Batalyon Mekanis TNI Konga XXIII-R/UNIFIL.
Dalam misi perdamaian dunia itu, TNI telah mempercayakan tongkat Komandan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R/UNIFIL kepada seorang perwira menengah Kostrad, TNI Angkatan Darat. Siapa perwira itu?
Rabu pagi 17 Januari 2024, di Gedung Slamet Riyadi Markas Brigade Infanteri (Brigif) 6/Tri Shakti Balajaya, Divif 2 Kostrad, para prajurit baret hijau dan anggota Persit KCK berkumpul bersama sang komandan, Letnan Kolonel Inf Ragung Ismail Akbar.
Berdasarkan siaran resmi Penerangan Brigif 6 dilansir VIVA Militer, Letkol Inf Ragung Ismail Akbar ternyata mengumpulkan pasukannya bukan untuk silaturahmi biasa, tapi menggelar acara perpisahan.
Jadi ternyata Letkol Inf Ragung Ismail Akbar harus meninggalkan Brigif 6/Kostrad karena tak lama lagi ia akan bertolak ke Lebanon untuk melaksanakan tugas sebagai Komandan Satgas Yonmek TNI Konga XXIII-R/UNIFIL.
"Mohon doa restu agar selalu diberikan kelancaran, kemudahan dan keberhasilan selama menjalankan tugas," kata abituren Akademi Militer 2001 itu.
Letkol Inf Ragung juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh anggota dan keluarga atas dukungan yang luar biasa selama beliau menjabat.
"Kedekatan dan keakraban di antara kita adalah pondasi kuat bagi keberhasilan satuan ini. Saat kita merasa seperti keluarga, kita akan berjuang bersama-sama dan tumbuh bersama-sama," ujar Letkol Inf Ragung Ismail Akbar.
Baca: Gara-gara Judi, Hp Prajurit Pasopati Kostrad TNI Mendadak Diperiksa Intel dan Provost