Berhasil Buru 5 Pentolan OPM di Papua, Prajurit Satgas Marinir TNI AL Tiba di Kesatrian Cilandak

VIVA Militer: Dankormar sambut kedatangan prajurit Satgas Damai Cartenz Marinir
Sumber :
  • Dispen Kormar

Jakarta – Puluhan prajurit petarung Marinir TNI Angkatan Laut yang telah ditugaskan sebagai Satgas Damai Cartenz Papua Tahun 2023 kembali ke Markas Kesatrian Korps Marinir, Cilandak, Jakarta Selatan.

Bantu TNI dan KKP Bongkar Pagar Laut di Tangerang, Nelayan : Ratakan!

Kedatangan para prajurit yang bertugas secara khusus menciptakan perdamaian di Bumi Papua dari ganggguan Kelompok Separatis Teroris (KST) OPM Papua itu disambut langsung oleh Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi di Gedung Gada Kesatrian Marinir Hartono, Selasa, 2 Desember 2024 kemarin.

Dilansir VIVA Militer dari keterangan resmi Dispen Kormar, Rabu, 3 Desember 2024, Dankormar Mayjen TNI Endi Supardi secara khusus memberikan kalungan bunga kepada tertua Satgas Marinir, Lettu (Mar) Sofi Rahmadani Ilmi.

Ungkap Fakta Bisnis Haram Pantai Timur, Kolonel Tagor Gebrak Bandar-bandar Ekstasi

Dankormar Mayjen TNI Endi mengucapkan selamat datang kepada para prajurit petarung Marinir yang telah sukses menjalankan tugas dengan baik selama kurang lebih enam bulan di Tanah Papua.

"Korps Marinir selalu mendapat kepercayaan dari Negara untuk menjaga kedamaian diberbagai wilayah NKRI, sejarah telah mencatat perjuangan kalian, seluruh jerih payah, pengorbanan, serta pengabdian kalian yang tak mengenal lelah dalam melaksanakan tugas," kata Dankormar Mayjen TNI Endi Supardi.

Kado Awal Tahun untuk Pasukan Elite Denjaka TNI AL dari Panglima TNI

Orang nomor satu di Korps Baret Ungu Marinir TNI AL itu juga mengucapkan selamat atas keberhasilan yang telah diperoleh para prajurit pemberani Korps Marinir yang tergabung dalam Satgas Damai Cartenz selama berada di Papua.

VIVA Militer: Prajurit Marinir Satgas Damai Cartenz Papua tiba di Jakarta

Photo :
  • Dispen Kormar

Dankormar pun berpesan kepada seluruh Satgas Damai Cartenz jangan merasa berbesar hati atas segala keberhasilan yang telah dicapai selama di medan tugas. Tetaplah rendah hati dan terus berlatih untuk menghadapi penugasan di masa mendatang.

"Selama kalian di medan penugasan saya telah mendengar keberhasilan kalian dalam menumpas 5 tokoh KSTP dan mendapatkan 4 pucuk senjata api dari tangan mereka," kata Dankormar Mayjen TNI (Mar) Endi Supardi.

"Untuk itu kepada para Komandan satuan Korps Marinir dimanapun kalian berada, teruslah membina prajurit dengan semangat berlatih agar terus dapat mengukur keberhasilan disetiap menjalankan tugas Operasi," tambahnya.

Selain Dankormar, sejumlah pejabat utama Korps Marinir turut hadir menyambut kedatangan puluhan Satgas Damai Cartenz Marinir tersebut. Diantaranya adalah Wakil Komandan Korps Marinir (Wadan Kormar) Brigjen TNI (Mar) Suherlan, dan Danpasmar 1 Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya