Mayor Pnb Agus Resmi Jabat Komandan Skadron Pesawat Tanpa Awak TNI AU yang Baru

VIVA Militer: Danlanud Supadio Pontianak Lantik Mayor Pnb Agus Jadi Danskadud 51
Sumber :
  • Dispenau

Jakarta – Penyegaran organisasi di tubuh TNI Angkatan Udara kembali terjadi. Kali ini, penyegaran itu dilakukan pada posisi pucuk pimpinan Skadron Udara (Skadud) 51 Lanud Supadio yang dikenal sebagai skadron tempur yang mengawaki Pesawat Terbang Tanpa Awak atau Unmanned Aerial Vehicle (UAV) yang bermarkas di Pangkalan Udara (Lanud) Supadio, Kubu Raya, Kalimantan Barat.

Budi Gunawan Ingatkan Sanksi Pidana Bagi Aparat yang Tak Netral di Pilkada

Dilansir VIVA Militer dari keterangan resmi Dispenau, Rabu, 3 Januari 2024, posisi Komandan Skadron Udara 51 saat ini resmi pegang oleh Mayor Pnb Agus Triyanto. 

Mayor Pnb Agus resmi dilantik sebagai Danskadud 51 menggantikan Letkol Pnb Kamto Adi Saputra melalui prosesi upacara militer Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh Danlanud Supadio Marsma TNI Reka Budiarsa pada hari Minggu, 31 Desember 2023 lalu di Graha Teddy Kustari, Lanud Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat.

Anggota DPR Dorong TNI Ikut Berantas Judi Online

Danlanud Supadio Marsma TNI Reka Budiarsa mengatakan, rotasi jabatan di lingkungan TNI adalah hal yang wajar. Sebab, lanjut Danlanud, pergantian kepemimpinan di lingkungan TNI adalah salah satu proses dinamika organisasi yang bertujuan untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) dan memajukan satuan agar menjadi lebih baik di masa mendatang.

"Pergantian jabatan ini disamping untuk penyegaran personel juga merupakan dinamisasi organisasi. Jabatan tidak ada yang abadi, jabatan adalah penghargaan dari pimpinan, bukan berarti pejabat yang diganti tidak baik, dan sertijab yang dilaksanakan merupakan suatu hal yang biasa dalam organisasi," kata Danlanud Supadio Marsma TNI Reka Budiarsa di hadapan pejabat utama Lanud Supadio, Pontianak, Kalimantan Barat.

Hizbullah Tembakkan 250 Roket ke Israel, Sejumlah Orang Luka-luka

"Hal ini dalam rangka peningkatan kinerja organisasi dan karir guna memantapkan pencapaian tugas dalam menghadapi tantangan yang semakin berat di masa mendatang," tambahnya.

VIVA Militer: Danlanud Supadio Pontianak pimpin Sertijab Komandan Skadud 51

Photo :
  • Dispenau

Dalam kesempatan itu, Danlanud Marsma TNI Reka juga menyampaikan terima kasih serta apresiasi yang setinggi-tinginya atas capaian kinerja Letkol Pnb Kamto Adi Saputra yang selama ini telah menjalankan amanah dan penugasan sebagai Danskadud 51 Wing 7 Lanud Supadio dengan baik.

Marsma TNI Reka pun meminta kepada Mayor Pnb Agus sebagai Danskadud 51 yang baru untuk meneruskan apa yang dirintis, dibina dan dicapai oleh pejabat lama, bahkan meningkatkan lagi di masa mendatang. Danlanud Supadio juga menegaskan, bahwa Skadron Udara 51 memiliki peran yang sangat strategis di masa mendatang. Sebagai kekuatan matra udara yang mengoperatori pesawat tanpa awak (UAV), Skadron Udara 51 harus mampu menjadi salah satu kekuatan yang diperhitungkan dalam menjalankan penugasan operasi.

"Karena operasional pesawat terbang tanpa awak akan makin meningkat perannya dalam operasi udara masa depan," tegasnya.

Untuk diketahui, sebelum menjabat Danskadud 51 Wing 7 Lanud Supadio, Mayor Pnb Agus Triyanto menjabat Ka. Faslat Wing 7 Lanud Supadio. Dia adalah salah satu penerbang Alumni Akademi Angkatan Udara (AAU) Tahun 2005. Sementara, Letkol Pnb Kamto Adi Saputra yang merupakan Alumni AAU Tahun 2003 saat ini mendapatkan promosi dari pimpinan TNI AU untuk menempati jabatan barunya sebagai Komandan Lanud Yohanis Kapiyau, Timika.
 

Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia, di acara Minerba Expo 2024, kawasan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin, 25 November 2024

Bahlil Ungkap Dirjen Gakkum ESDM Bakal Dijabat Unsur TNI, Polri, atau Jaksa

Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia mengaku, pihaknya memiliki cara tersendiri dalam menangani dan mempercepat penyelesaian permasalahan di sektor ESDM.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024