Tinggalkan TNI, Jenderal Dudung Dipercaya Jadi Orang Penting di Universitas Islam Ternama Dunia
- Jenderal TNI Dudung
VIVA – Dua bulan sudah berlalu saat Jenderal TNI Dudung Abdurachman berpamitan kepada prajurit-prajurit TNI Angkatan Darat, karena harus melepas jabatan Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) guna memasuki masa purnabhakti alias pensiun.
Mungkin banyak pembaca setia VIVA Militer yang pengen tahu, apa sih yang dilakukan Jenderal TNI Dudung setelah tak lagi aktif berdinas militer.
Sebab, setelah memasuki masa purnabhakti, sosok Jenderal TNI Dudung jarang sekali muncul di depan publik.
Konon Jenderal TNI Dudung saat ini lebih banyak menghabiskan waktu bersama keluarganya di rumah. Tapi ada kabar terbaru bahwa beliau baru saja mendapat kehormatan untuk menjadi dewan kurator di Universitas Perguruan Tinggi Ilmu Al Quran atau PTIQ Jakarta.
"Jumat, 29 Desember 2023. Di hari yang penuh keberkahan ini, bertempat di kompleks Masjid Istiqlal, saya dikukuhkan menjadi Dewan Kurator Universitas PTIQ Jakarta," tulis Jenderal TNI Dudung di akun media sosial pribadinya dilansir VIVA Militer, Minggu 31 Desember 2023.
Lulusan Akademi Militer 1988 itu, dikukuhkan jadi Dewa Kurator Universitas PTIQ melalui Surat Keputusan Rektor Universitas PTIQ Jakarta Nomor: 229/PTIQ.A/Kep/XII/2023 Tentang Pengangkatan Dewan Kurator Universitas PTIQ Jakarta.
Dan sesuai surat keputusan itu, Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad) ke-42 akan menjabat Dewan Kurator selama dua tahun dari 2024 sampai 2026.
Universitas PTIQ ini bukan lembaga pendidikan kaleng-kaleng lho. Karena PTIQ merupakan Perguruan Tinggi Islam pertama di dunia yang secara khusus mengajarkan seni baca dan menghafal Al Quran.
Kembali ke Jenderal TNI Dudung. Saat acara pengukuhan, jenderal mantan santri Pondok Pesantren Buntet itu menyerahkan secara langsung bantuan kendaraan bus untuk Universitas PTIQ, yang langsung diterima Rektor PTIQ yang juga merupakan Imam Besar Masjid Istiqlal, Prof. Dr. KH Nasaruddin Umar.
Segitu dulu ya, nanti Kami akan kasih kabar lagi soal aktivitas Jenderal TNI Dudung di masa pensiun....
Sampai jumpai tahun depan... Selamat tahun baru 2024, tetaplah percayakan informasi seputar dunia militer kepada Kami, VIVA Militer.... Terima kasih...
Baca: Mutasi Unik Perwira TNI Terjadi di Kodam Brawijaya, 4 Mayor Cuma Bertukar Jabatan