KSAU Lantik Marsdya TNI Andyawan Martono Jadi Orang Nomor Dua di Matra Udara

VIVA Militer: KSAU Marsekal Fadjar Prasetyo lantik Marsdya Andyawan jadi Wakasau
Sumber :
  • Dispenau

Jakarta – Kepala Staf Angkatan Udara (KSAU) Marsekal TNI Fadjar Prasetyo telah melantik Marsekal Madya (Marsdya) TNI Andyawan Martono P. sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Udara (Wakasau) menggantikan Marsdya TNI A. Gustaf Brugman yang akan memasuki masa purna tugas atau pensiun sebagai prajurit aktif TNI AU.

5 Fakta Mengerikan Penembakan Bos Rental Mobil di Tol, Pelaku Ngaku Anggota TNI

Dilansir VIVA Militer dari keterangan resmi Dispenau, Kamis, 21 Desember 2023, pelantikan jabatan Wakasau itu dilakukan melalui prosesi upacara militer Serah Terima Jabatan (Sertijab) yang dipimpin langsung oleh KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo di Auditorium Denmabesau Cilangkap, Jakarta Timur pada hari Rabu, 20 Desember 2023 kemarin.

Dalam sambutannya, KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo mengungkapkan, jabatan Wakil Kepala Staf Angkatan Udara adalah jabatan yang memiliki kedudukan sangat strategis dan memiliki peran yang saling melengkapi dengan Kepala Staf Angkatan Udara dalam memimpin dan memajukan organisasi sekaligus dalam melaksanakan pembinaan kekuatan dan kesiapan operasional TNI Angkatan Udara.

Diduga Tipu Warga Bali, Oknum TNI Dilaporkan ke Puspom

Keberhasilan dalam tugas selaku Kepala Staf Angkatan Udara, kata Kasau, tidak terlepas dari andil Wakasau yang senantiasa memberikan saran dan masukan yang konstruktif untuk mendukung terwujudnya TNI angkatan udara menjadi angkatan udara yang disegani di kawasan.

"Untuk itu saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada Marsdya TNI Gustaf Brugman," kata KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo dalam keterangan resminya yang diterima VIVA Militer.

Innalillahi, TNI Berduka.. Mayor Jarot Meninggal Dunia

Dalam kesempatan itu, KSAU juga mengucapkan selamat kepada Marsdya TNI Andyawan Martono atas jabatan barunya sebagai Wakasau.

"Tanggung jawab yang dipercayakan kepada Marsekal tidak hanya terbatas pada pelaksanaan tugas sehari-hari namun juga mengemban amanah yang tidak ringan untuk memberikan yang terbaik untuk memajukan organisasi TNI angkatan udara," ujar Kasau.

VIVA Militer: KSAU Marsekal TNI Fadjar Prasetyo pimpin Upacara Sertijab Wakasau

Photo :
  • Dispenau

Marsekal TNI Fadjar mengaku
sangat optimis dengan berbagai pengalaman penugasan yang telah dijalani oleh Marsdya TNI Andyawan Martono selama ini dapat mendukung pelaksanaan tugas yang telah diamanahkan oleh pimpinan sebagai Wakil Kepala Staf Angkatan Udara. 

Untuk diketahui sebelumnya, pengangkatan Marsdya TNI Andyawan Martono sebagai Wakasau dilakukan berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1324/XI/2023 tanggal 17 November 2023 tentang pemberhentian dari dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Tentara Nasional Indonesia.

Marsdya TNI Andyawan Martono sebelumnya menjabat Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan II (Pangkogabwilhan II). 

Perwira Tinggi (Pati) TNI AU lulusan Akademi Angkatan Udara (AAU) tahun 1989 itu tercatat pernah menduduki sejumlah jabatan penting di lingkungan matra udara. Diantaranya adalah Pangkoopsudnas, Komandan Jenderal Akademi TNI, Asrena Kasau, dan Pangkoopsud III.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya