Panglima TNI Yudo Margono Bertemu Dengan Jenderal Perang Militer China, Ada Apa?

VIVA Militer: Panglima TNI Yudo Margono menerima kunjungan jenderal perang Cina
Sumber :
  • Puspen TNI

Jakarta – Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono baru saja menerima kunjungan Command PLA China Deputy Commander of Southern Theater Command, PLA (People Liberation Army) Vice Admiral Wei Wenhui bersama Deputy Commander of Southern Theater Command Navy, PLA, Rear Admiral Liu Rongfu di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis, 19 Oktober 2023 kemarin.

Terpopuler: Enzo Allie Jadi Lulusan Terbaik Kopassus, Polisi Tantang Warga Duel Carok

Kedatangan dua pimpinan Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA) menemui orang nomor satu di tubuh TNI itu dilakukan dalam rangka mempererat hubungan bilateral pertahanan antara kedua negara yang selama ini terjalin dengan baik. 

Panglima TNI Laksamana Yudo Margono menyambut baik kunjungan kehormatan dua pimpinan Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA) tersebut. Mantan Kepala Staf Angkatan Laut itu menegaskan bahwa militer Indonesia memiliki komitmen kuat dalam membangun dan memperkuat hubungan pertahanan antara TNI dan militer China atau Tiongkok (PLA).

KRI SIM-367 Gantikan KRI Diponegoro, Satgas MTF TNI AL Siap Jaga Perdamaian Dunia

VIVA Militer: Panglima TNI Yudo Margono bersama Jenderal Militer Tiongkok

Photo :
  • Puspen TNI

"Hingga saat ini, hubungan antara Tentara Nasional Indonesia dan Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok (PLA), telah tumbuh semakin kuat dari hari demi hari melalui rasa saling percaya, dimana hal tersebut telah dibangun bertahun-tahun lamanya khususnya di bidang pertahanan," kata Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono dalam keterangan resminya yang diterima VIVA Militer, Jum'at, 20 Oktober 2023. 

Komandan PMPP TNI Sematkan Baret Biru UN Kepada 22 Prajurit Pilihan Satgas Level II Hospital UNIFIL

Sejumlah Perwira Tinggi (Pati) TNI turut hadir mendampingi Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dalam pertemuan bilateral dengan dua pimpinan Tentara Pembebasan Rakyat Tiongkok tersebut, diantaranya adalah Pangkogabwilhan I Laksdya TNI Erwin S. Aldedharma, Asintel Panglima TNI Mayjen TNI Sonny Aprianto, Asops Panglima TNI Mayor Jenderal TNI Muhammad Nur Rahmad, Kapuspen TNI Laksda TNI Julius Widjojono, dan Kapuskersin TNI Marsekal Pertama (Marsma) TNI Benny Arfan.
 

Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Ajun Komisaris Polisi Tomi Samuel Marbun

Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang Usai Kontak Tembak dengan KKB, TNI Bantu Pencarian

Operasi pencarian itu tidak hanya melibatkan personel gabungan dari dua Batalyon Infanteri, melainkan personel Polres Teluk Bintuni dengan lokasi sasaran Distrik Moskona

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024