Suara Gemuruh Muncul Malam Hari di Langit Kaki Gunung Lawu, TNI Terbangkan Jet Pemburu Supersonik

VIVA Militer: Jet supersonik TNI AU diterbangkan dari Lanud Iswahjudi.
Sumber :
  • Lanud Iswahjudi

VIVA – Masyarakat di Kota Magetan, Jawa Timur dikejutkan dengan kemunculan suara gemuruh yang terdengar keras. Suara gemuruh itu muncul malam hari, Senin 24 Juli 2023.

Suara gemuruh muncul timbul tenggelam memecah keheningan malam selama sekitar 30 menit. Suara gemuruh apakah itu?.

"Sempat mendengar suara bergemuruh terdengar di langit Magetan?," tulis Penerangan Pangkalan Udara TNI Angkatan Udara Iswahjudi dilansir VIVA Militer, Selasa 25 Juli 2023.

VIVA Militer: Jet supersonik TNI AU diterbangkan dari Lanud Iswahjudi.

Photo :
  • Lanud Iswahjudi

Masyarakat tak perlu khawatir, karena ternyata gemuruh di langit itu berasal dari suara deru mesin jet-jet tempur supersonik yang kebetulan terbang di langit Magetan.

Jadi TNI AU sengaja menerbangkan pesawat-pesawat tempur buatan General Dynamics, Amerika Serikat pada malam hari dalam rangka latihan terbang malam.

Yang diterbangkan di langit kabupaten berjuluk Kota Kaki Gunung Lawu itu pesawat tempur milik Skadron Udara 3 dan Skadron Udara 15. Ada dua jenis pesawat tempur yang terbang malam hari di Magetan, yaitu pesawat pemburu multiperan F-16 Fighting Falcon dan T-50i Golden Eagle.

VIVA Militer: Jet supersonik TNI AU diterbangkan dari Lanud Iswahjudi.

Photo :
  • Lanud Iswahjudi
Kolonel Benrie Resmi Jabat Komandan Brigif 17 Kujang 1 Kostrad

"Latihan terbang malam dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan kesiapsiagaan para penerbang dan crewnya," penerangan Lanud Iswahjudi.

Dan latihan ini akan digelar sampai dua pekan ke depan, jadi bersiaplah setiap malam akan terdengar suara gemuruh dari deru mesin pesawat yang akan menghiasi sekitar area latihan aerodrome Lanud Iswahjudi.

Senyap, Cepat.. Pasukan Khusus Marinir TNI Eksekusi Separatis di Hutan Papua

Baca: Aksi Pasukan Elite 330 Kostrad TNI Ini Bikin OPM Tak Bisa Bernapas Lega

Innalillahi, Perwira Muda Pasukan Rahasia Bravo 90 Kopasgat TNI Meninggal Dunia
VIVA Militer: Danpuspenerbal tinjau pembuatan replika Pesud Beagle

Puspenerbal Persiapkan Replika Pesud ILLYUSIN Beagle Buatan Uni Soviet untuk Monumen Pusat TNI AL

Replika Pesud yang memiliki nilai sejarah itu akan menambah koleksi Museum di Pusat Penerbang TNI AL, Surabaya

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024