Setahun Huni Belantara Papua, Tiba di Jakarta Pasukan Kuda Putih TNI Langsung Dikasih Cuti

VIVA Militer: Pangdam Jaya cek Pasukan Yonif Mekanis 204/Arya Kemuning.
Sumber :
  • Penerangan Kodam Jaya

VIVA – Setelah kurang lebih setahun menghuni belantara Papua, untuk melaksanakan operasi dalam Satuan Tugas Organik Komando Daerah Militer (Kodam) XVII/Cenderawasih, akhirnya Pasukan Kuda Putih Batalyon Infanteri (Yonif) Mekanis 203/Arya Kemuning kembali ke Jakarta.

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Kodam Jaya/Jayakart yang diterima VIVA Militer, Rabu 17 Mei 2023, pasukan Yonif Mekanis 203/Arya Kemuning tiba di Jakarta melalui Pelabuhan Komando Lintas Laut Militer (Kolinlamil) Tanjung Priok, Jakarta Utara. Pasukan bertolak dari Papua menuju Jakarta dengan menumpangi kapal perang TNI Angkatan Laut.

VIVA Militer: Pangdam Jaya cek Pasukan Yonif Mekanis 204/Arya Kemuning.

Photo :
  • Penerangan Kodam Jaya

Kedatangan pasukan Satgas Yonif Mekanis 203/Arya Kemuning dengan pimpinan Letnan Kolonel Inf Ahmad Zaki disambut langsung oleh Pangdam Jaya, Mayor Jenderal TNI Mohamad Hasan.

"Satgas Yonmek 203/AK telah melaksanakan tugas dengan baik, mengharumkan nama TNI Angkatan Darat dan Kodam Jaya/Jayakarta apresiasi dari pimpinan TNI AD kalian semua diberikan penghargaan dapat melaksanakan cuti", ujar Pangdam.

VIVA Militer: Pangdam Jaya cek Pasukan Yonif Mekanis 204/Arya Kemuning.

Photo :
  • Penerangan Kodam Jaya

Selama bertugas di daerah konflik di wilayah Kabupaten Lanny Jaya, Papua, Satgas Yonif Mekanis 203/AK melaksanakannya dengan baik. Memang di awal kedatangan di Papua, sempat terjadi insiden mengerikan yang menyebabkan satu prajurit TNI Satgas Yonif Mekanis 203/AK meninggal dunia. Ia tertembak senjata sniper SPR-2.

Jadi saat kembali ke Jakarta, dari 450 prajurit yang diberangkatkan pada Juni 2022, yang kembali hari ini sebanyak 449 prajurit.

Latihan Perang Antara TNI AL dan Angkatan Laut Rusia di Perairan Indonesia Resmi Dimulai

Baca: Penerbangan Mengerikan Heli TNI Menembus Jalur Horor Pedalaman Papua Demi Logistik Pasukan Elang

Nama Muncul di SK Panglima, Jenderal Pasukan Rahasia Kostrad Intel Kakap TNI Akhiri Karier Militer
VIVA Militer: Prajurit TNI AL bantu korban letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Prajurit TNI AL Bergerak Cepat Bantu Evakuasi Korban Letusan Gunung Lewotobi Laki-Laki

Mereka bersama Tim SAR gabungan membantu proses evakuasi korban letusan

img_title
VIVA.co.id
5 November 2024