Tiga Kolonel Akmil 2000 Lepas 3 Jabatan Komandan Brigif Kostrad TNI, Satunya Lulusan Terbaik Seskoad
- Penerangan Kostrad
VIVA – Tiga Kolonel TNI Angkatan Darat, secara serempak hari ini Kamis 23 Februari 2023, melepas jabatan penting yang mereka emban selama ini di jajaran Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad).
Ketiga perwira menengah itu yakni Kolonel Inf Kamil Bahren Pasha, Kolonel Inf Bagus Budi Adrianto dan Kolonel Inf Andrian Siregar
Berdasarkan siaran resmi Penerangan Kostrad dilansir VIVA Militer, Kolonel Inf Kamil Bahren telah melepas jabatan Komandan Brigade Infanteri (Brigif) Para Raider 3/Tri Budi Sakti.
Penyerahan jabatan dilaksanakan di Lapangan Okatangibilang Brigif Para Raider 3 Kostrad Kariango, Maros, Sulawesi Selatan. Kolonel Inf Kamil Bahren menyerahkan langsung jabatan Danbrigif 3/TBS yang hampir setahun ia jabat kepada Panglima Divisi Infanteri (Pangdivif) 3 Kostrad Mayjen TNI Novy Helmy Prasetya.
Kolonel Inf Kamil Bahren menyerahkan jabatan karena ia akan mengikuti pendidikan di Sekolah Staf dan Komando Tentara Nasional Indonesia (Sesko TNI) LI tahun 2023.
Di tempat terpisah, yaitu di lapangan Sapta Marga, Singosari, Malang, Jawa Timur. Kolonel Inf Bagus dan Kolonel Inf Andrian Siregar menyerahkan jabatan yang mereka emban kepada Panglima Divif II Kostrad, Mayor Jenderal TNI TNI Syafrial.
Kolonel Inf Bagus Budi menyerahkan jabatan Komandan Brigif Para Raider 18/Trisula, sedangkan Kolonel Inf Andrian Siregar menyerahkan jabatan Komandan Brigif Mekanis Raider 6/Tri Sakti Balajaya.
Kolonel Inf Bagus merupakan mantan Komandan Batalyon Infanteri Para Raider 328/Dirgahayu, ia diketahui mulai menjabat Danbrigif PR 18 pada April 2022 untuk menggantikan Kolonel Inf I Gusti Bagus Putu Wijangsa.
Sedangkan Kolonel Inf Andrian Siregar mulai menjabat Danbrigif Mekanis 6/Tri Sakti Balajaya pada 2021 menggantikan Kolonel Inf Dody Triyo Hadi.
Nah ketiga pamen ini, yaitu Kolonel Inf Kamil Bahren Pasha, Kolonel Inf Bagus Adrianto dan Kolonel Inf Andrian merupakan sama-sama lulusan Akademi Militer (Akmil) 2000. Dan Kolonel Inf Agus diketahui adalah peraih lulusan terbaik Sekolah Staf dan Komando (Seskoad) LII, Dikreg 2014.
Baca: Kabar Duka TNI, Sersan Mayor Mujianto Meninggal Dunia