Pengintaian Intel TNI Berhasil, Ojol Jaringan Maling Motor Buruan Jatanras Polda Diringkus PM

VIVA Militer: PM TNI AU tangkap jaringan maling motor.
Sumber :
  • Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin

VIVA – Satuan Polisi Militer (Satpom) TNI Angkatan Udara, dari Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin, baru saja menangkap seorang pria yang selama ini jadi buruan Jatanras Kepolisian Daerah Riau.

461 Prajurit Baru Marinir Perkuat Korps Baret Ungu TNI AL

Pria itu berinisial AS alias FR, ia ditangkap prajurit TNI dari Satpom Lanud RSN saat sedang bertransaksi menjual satu unit sepeda motor hasil curian.

Berdasarkan siaran resmi Penerangan Lanud RSN dilansir VIVA Militer, Selasa 21 Februari 2023, penangkapan AS itu berawal dari adanya informasi yang didapatkan Satpom dari Jatanras soal maraknya pencurian sepeda motor di Riau akhir-akhir ini.

TNI Berduka, Teman AHY di Akmil 2000 Kolonel Awang Danuarto Meninggal Dunia

Kemudian Jatanras Polda Riau meminta bantuan untuk melakukan pencarian dan penyelidikan khusus di wilayah sekitar Pangkalan Udara Militer tipe A itu.

VIVA Militer: PM TNI AU tangkap jaringan maling motor.

Photo :
  • Pangkalan Udara Roesmin Nurjadin
Tak Disangka, Pria Perebut Emas Ini Ternyata Perwira Pasukan Khusus Rahasia Kopasgat TNI

Intel tim penyelidikan kriminal Satpom pun melakukan pengintaian terhadap pelaku, termasuk aktivitas AS di Facebook. Dan akhirnya pengintaian, dilakukan penangkapan. Pelaku berhasil diringkus bersama barang bukti saat akan menjual sepeda motor hasil curian.

"Hasil koordinasi dengan tim Jatanras Polda Riau bahwa benar saudara FR telah sering melakukan transaksi jual beli sepeda motor tanpa dilengkapi surat-surat yang sah," kata Komandan Satuan Polisi Militer Lanud Rsn Letkol Pom I Gede Eka Santika.

Dan memang AS alias FR adalah objek yang sedang diburu kepolisian selama ini. Setelah ditangkap dan diamankan di Kantor Satpom Lanud RSN, pelaku diserahkan ke tim Jatanras Polda Riau beserta barang bukti.

"Kebetulan kendaraan tersebut adalah objek pencarian dari pihak Kepolisian selama ini. Berdasarkan laporan dari masyarakat ke pihak kepolisian. Gayungpun bersambut, selanjutnya dilakukan penangkapan terhadap pelaku dan kendaraan tersebut pun langsung diserahkan kepada korban melalui Tim Jatanras Polda Riau," kata Letkol Pom I Gede Eka Santika.

Pelaku selama ini diketahui bekerja sebagai driver ojek online, ia juga bekerja di salah satu minimarket di  Riau.

Baca: Kisah Buruk 14 Pelajar Bergolok Dibikin Kapok Malam-malam Tiarap di Markas TNI

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya