Datang ke Jepang, KSAL Yudo Ajak Pimpinan Angkatan Laut Negara Sahabat Jaga Stabilitas Kawasan

VIVA Militer: KSAL Yudo gelar pertemuan bilateral di sela-sela WPNS di Jepang
Sumber :
  • Dispenal

VIVA – Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono menghadiri forum internasional Western Pasific Naval Symposium (WPNS) yang digelar di Yokohama, Jepang, pada tanggal 7-8 November 2022 kemarin.

Vivin, Kolonel Berdarah Kopassus Ini Resmi Jabat Kasdivif 1 Kostrad dan Akan Pecah Bintang Jadi Brigjen TNI

Dalam forum tersebut, KSAL Laksamana TNI Yudo Margono mengajak para pimpinan militer Angkatan Laut dari 27 negara-negara yang tergabung dalam WPNS untuk meningkatkan hubungan dan kerjasama menjaga keamanan dan stabilitas di kawasan Indo-Pasifik.

"Indonesia dalam hal ini TNI AL, selalu siap bekerjasama dalam menjaga keamanan dan stabilitas  kawasan Indo-Pasifik, baik dibidang operasi, latihan, hingga bidang pendidikan," kata KSAL Laksamana TNI Yudo Margono di hadapan para pimpinan Angkatan Laut negara-negara yang menghadiri forum internasional WPNS, dilansir VIVA Militer dari keterangan resmi Dispenal, Rabu, 9 November 2022. 

Gak Perlu ke Negeri Sakura, Restoran Sushi Conveyor Belt Otentik Jepang Hadir di Depok

Tidak hanya itu, di sela-sela WPNS tahun ini, Laksamana TNI Yudo Margono juga berkesempatan menggelar pertemuan bilateral dengan pimpinan Angkatan Laut sejumlah negara sahabat diantaranya, Chief of Republic of Fiji Navy CDRE Humphrey B.Tawake, Chief of Naval Staff Indian Navy Admiral R. Hari Kumar, serta Chief of Staff JMSDF Admiral Sakai Ryo.

VIVA Militer: KSAL Yudo gelar pertemuan bilateral di sela-sela WPNS di Jepang

Photo :
  • Dispenal
Anak Buah Lettu Marinir Anjar Berhasil Temukan 2 Jenazah yang Sempat Hilang Tertibun Longsor Pekalongan

Untuk diketahui, Forum internasional WPNS adalah pertemuan antar pimpinan Angkatan Laut negara-negara kawasan Pasifik Barat yang digelar secara rutin setiap tahun. 

Tahun  2022 ini, WPNS diselenggarakan di Jepang dengan mengusung tema “Free Open and Open Seas: Cooperative Efforts for Next Generation”. 

Laksamana TNI Yudo Margono menegaskan, Indonesia, dalam hal ini TNI Angkatan Laut harus dapat menunjukan peran aktif melaksanakan diplomasi Angkatan Laut, dalam mewujudkan stabilitas keamanan maritim di kawasan, sekaligus mendukung kebijakan pemerintah dalam mewujudkan Indonesia sebagai Poros Maritim Dunia. 

Bank of Japan (BOJ)

Jepang Naikkan Suku Bunga ke Level Tertinggi dalam 17 Tahun, Pakar Bongkar Alasannya

Bank of Japan (BOJ) resmi menaikkan suku bunga kebijakan jangka pendek pada Jumat, 24 Januari 2025. Dari 0,25 persen menjadi 0,5 persen. Pakar ungkap alasannya!

img_title
VIVA.co.id
24 Januari 2025