Pesawat TNI AL Jatuh di Surabaya, Koarmada II Bergerak Cari Korban

VIVA Militer: Pesawat udara tak dikenal manuver di dekat kapal perang TNI AL
Sumber :
  • Pen. Koarmada I

VIVA – Kabar duka kembali menyelimuti kekuatan militer Indonesia. Sebuah pesawat latih Bonanza milik TNI Angkatan Laut dikabarkan jatuh dan hilang di wilayah perairan Alur Pelayaran Barat Surabaya (APBS).

Putin Ngamuk Usai Drone Tempur Ukraina Hantam Daerah Muslim Rusia

"Telah terjadi musibah kecelakaan jatuhnya Pesawat Udara (pesud) jenis G-36 Bonanza T-2503 milik TNI Angkatan Laut yang jatuh di Alur Pelayaran Barat Surabaya (APBS)," kata Kadispen Koarmada II Letkol Laut (P) Asep Aryansyah dalam keterangan resminya, Rabu, 7 September 2022.

Letkol Asep menyatakan, pihaknya sampai saat ini masih belum mengetahui penyebab jatuhnya pesawat latih jenis Bonanza TNI Angkatan Laut tersebut. Namun hingga saat ini, unsur jajaran kapal perang Koarmada II telah dikerahkan untuk mencari pesawat tersebut ke wilayah perairan Surabaya.

Rudal Nuklir Korut Diduga Masuk ke Rusia Lewat Darat

"Penyebab jatuhnya pesawat T-2503 masih belum diketahui. Saat ini, TNI Angkatan Laut mengerahkan 13 KRI, 1 KAL,1 Tim Kopaska, dan 1 Tim Penyelam dan dipimpin langsung Pangkoarmada II dan Komandan Guspurla Koarmada II," ujarnya.

VIVA Militer: Mayat tentara Korea Utara yang tewas dalam perang di Rusia

Kim Kang Solat dan Belek Aganak, Tentara Korut yang Mati Bawa Dokumen Palsu

Ada seorang lagi tentara Korut tewas membawa dokumen palsu.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024