Mayor Slamet Bawa Pasukan Tengkorak Putih Kostrad TNI Masuk Papua
- Yonif Raider 303/SSM
VIVA – Akhirnya militer Tentara Nasional Indonesia memberangkatkan satu lagi pasukan penyerang kilat dari Divisi Infanteri I Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad) menuju Papua.
Prajurit TNI yang diberangkatkan itu berasal dari Batalyon Infanteri (Yonif) Raider 303/Setia Sampai Mati. Pasukan berjuluk Tengkorak Putih itu segera bergerak dari markas mereka di Kabupaten Garut, Jawa Barat, Senin siang 8 Agustus 2022.
Berdasarkan siaran resmi Penerangan Divif 1 Kostrad dilansir VIVA Militer, pasukan Yonif Raider 303/SSM yang diberangkatkan ke Papua berjumlah 450 personel dengan Komadan Satuan Tugas, Mayor Inf Slamet Faojan.
Di Papua nanti, pasukan Yonif Raider 303/SSM akan menjalankan operasi selama satu tahun sebagai Satgas Organik Komando Daerah Militer (Kodam) XVII/Cenderawasih.
Sejumlah pejabat pemerintah daerah Kabupaten Garut, turut mengikuti upacara pemberangkatan Satgas Yonif Raider 303/SSM ke Papua.
Baca: Ini Sosok Prajurit TNI Cantik yang Dipilih Muncul di Hadapan Presiden