Komandannya Dikeroyok Sopir Angkot, Puluhan Prajurit TNI Ngamuk

VIVA Militer: Puluhan prajurit Yonif 310/KK terlibat keributan di Sukabumi
Sumber :
  • Instagram @infokomando.official

VIVA Militer – Puluhan Anggota TNI Angkatan Darat terlibat keributan dengan sopir angkot di Cicurug, Sukabumi, Jawa Barat, pada Minggu malam, 16 Juli 2022 lalu.

TNI AL Kerahkan Kapal Perang untuk Distribusi Bantuan Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki

Keributan yang melibatkan prajurit tempur TNI Angkatan Darat itu pun sempat terekam video amatir warga yang melintas Jalan Raya Cicurug, Sukabumi dan viral di media sosial.

Dalam video pendek yang lansir VIVA Militer dari Infokomando.official, Selasa, 19 Juli 2022, terlihat puluhan prajurit TNI Angkatan Darat yang saat itu tengah berada di truk militer TNI AD tiba-tiba melompat dan turun ke jalan raya Cicurug, Sukabumi.

Menko Polkam Sebut Ada 97 Ribu Anggota TNI-Polri Main Judi Online

Mereka berhamburan turun dari mobil truk setelah mendengar informasi bahwa Komandan Batalyon Infanteri (Yonif) 310/Kidang Kencana, Mayor Inf Yudhi Hariyanto, terlibat keributan dengan sejumlah sopir angkot 09 di sekitar SPBU Cicurug.

"Keributan tersebut berawal saat kendaraan Danyonif 310/Kidang Kencana diserempet oleh sebuah angkot 09 di tengah jalan," tulis akun instagram @infokomando.official.

Gilaaa.. Wanita Cantik Berjilbab Ini Nekat Bawa 2 Kilo Sabu Tembus Penjagaan TNI

Adu mulut antara Anggota 310/Kidang Kencana yang diduga sebagai Ajudan Danyonif 310/KK dengan sopir angkot berjalan alot hingga terjadi perkelahian.

Danyon Mayor Inf Yudha yang saat itu berusaha melerai dan menghentikan perkelahian juga ikut mendapat serangan dari sopir angkot lainnya.

"Tidak lama tiba dua kendaraan truk jenis fuso berisi puluhan anggota TNI di lokasi dan memberikan bantuan kepada rekannya yang dikeroyok sopir angkot. Sebanyak 5 orang sopir angkot yang terlibat pengeroyokan Danyonif 310/KK berhasil diamankan," tulisnya.

VIVA Militer: Danpuspenerbal tinjau pembuatan replika Pesud Beagle

Puspenerbal Persiapkan Replika Pesud ILLYUSIN Beagle Buatan Uni Soviet untuk Monumen Pusat TNI AL

Replika Pesud yang memiliki nilai sejarah itu akan menambah koleksi Museum di Pusat Penerbang TNI AL, Surabaya

img_title
VIVA.co.id
21 November 2024