Aksi Heroik Sertu Suparto Robek Baju Dinas TNI untuk Selamatkan Rakyat

VIVA MILITER: Sertu Suparto merobek baju dinas untuk menolong korban kecelakaan
Sumber :
  • Pendam IX/Udayana

VIVA – Seorang Prajurit TNI Angkatan Darat kembali melakukan aksi tak terduga di tengah jalan raya. Dia rela merobek baju dinas atau PDH yang menjadi kehormatan bagi satuan dan institusi TNI. 

Kim Kang Solat dan Belek Aganak, Tentara Korut yang Mati Bawa Dokumen Palsu

Prajurit TNI Angkatan Darat yang melakukan aksi nekat itu adalah Sertu Suparto. Dia bertugas di Koramil 1610-01/Klungkung, Kodam IX/Udayana, Bali.

Ternyata, aksi merobek baju dinas TNI Angkatan Darat itu dilakukan untuk menolong seorang warga yang mengalami pendarahan hebat karena kecelakaan lalu lintas di Klungkung, Bali.

Putin Ngamuk Usai Drone Tempur Ukraina Hantam Daerah Muslim Rusia

Jadi begini ceritanya. Dilansir VIVA Militer dari keterangan resmi Pendam Udayana, Sabtu, 19 Maret 2022, Danramil 1610-01/Klungkung, Kapten Caj I Putu Suteja mengisahkan, pada hari Jum'at pagi, 16 Maret 2022, seluruh prajurit Koramil 1610-01/Klungkung Bali tengah bersiap melakukan Apel Pagi di Markas Koramil 1610-01/Klungkung, Bali.

Ketika Apel berjalan, tiba-tiba terdengar suara keras yang menimbulkan keramaian di depan Makoramil. Dan setelah diperiksa, ternyata telah terjadi kecelakaan lalu lintas di depan Markas Koramil dan salah satu korban sudah terkapar di tengah jalan dengan kondisi mengalami pendarahan.

Rudal Nuklir Korut Diduga Masuk ke Rusia Lewat Darat

Melihat kondisi itu, sejumlah Anggota Koramil 1610-01/Klungkung dengan sigap berlari menuju jalan raya untuk melakukan pertolongan. 

Salah satu prajurit yang memberikan pertolongan adalah Sertu Suparto. Dia langsung membuka baju dinas dan merobek-robeknya menjadi lembaran kain untuk mengikat kaki korban kecelakaan yang telah mengeluarkan banyak darah, bahkan sampai tercecer ke jalan raya.

Sertu Suparto yang sehari-hari menjabat sebagai Babinsa Semarapura Klod Kangin mengatakan, aksi merobek seragam dinas itu dilakukannya secara spontanitas untuk menolong korban yang saat itu mengalami pendarahan hebat di bagian kaki dan sudah tidak sadarkan diri.

"Itu kami lakukan dengan spontanitas untuk menolong warga yang nyawanya sedang terancam, tidak ada maksud apapun. Dalam keadaan dan situasi tersebut, kami hanya ingin menyelamatkannya dengan apa yang bisa kami lakukan," kata Sertu Suparto.

Mendengar aksi tersebut, Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Suhendar Suryaningrat mengapresiasi respon cepat anak buahnya tersebut. 

Letkol Inf Suhendar mengatakan, bahwa bantuan yang diberikan Sertu Suparto merupakan salah satu bentuk sosial spontanitas sebagai prajurit TNI kepada masyarakat yang sedang mendapatkan musibah.

"TNI berasal dari rakyat, oleh rakyat dan untuk rakyat. Bersinergi, manunggal dan berada di tengah-tengah mereka serta dapat membantu kesulitan rakyat merupakan suatu kewajiban. Ingat, bersama rakyat TNI kuat," ujar Dandim Klungkung.

Untuk diketahui, usai mendapatkan pertolongan pertama prajurit TNI, korban kecelakaan tersebut langsung dievakuasi ke RSU Klungkung menggunakan kendaraan dinas Koramil 1610-01/Klungkung. Dan kasus kecelakaan lalu lintas tersebut telah ditangani oleh Satlantas Polres Klungkung.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya