Kabar Duka, Intel Terbaik TNI Angkatan Darat Meninggal Dunia

VIVA Militer: Prosesi pemakaman Serka Hadi
Sumber :
  • Kodim 0736/Batang

VIVA – Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, kabar duka datang dari keluarga besar Komando Daerah Militer (Kodam) IV/Diponegoro. Salah satu intel terbaik Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Darat meninggal dunia.

Baru 7 Tahun Jadi Tentara, Perwira Muda Ini Sendirian Terbangkan Jet Tempur TNI Seharga Rp 1 Triliun di Langit Kaki Lawu

Almarhum adalah Sersan Kepala (Serka) Hadi Susanto. Beliau merupakan prajurit TNI Angkatan Darat yang bertugas di Komando Distrik Militer (Kodim) 0736/Batang, Jawa Tengah.

Berdasarkan siaran resmi Kodim 0736/Batang dilansir VIVA Militer, Kamis 24 Februari 2022, almarhum meninggal dunia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Limpung, karena sakit.

Bukan Lapangan Golf Biasa, Ini Adalah Bunker Nuklir Korea Utara

Almarhum terakhir kali dipercaya menjabat sebagi Bintara Pelatih Operasi (Batih Ops) di Unit Intelijen Kodim 0736/Batang.

Proses pemakaman jenazah almarhum dilakukan secara militer dengan dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 0736/Batang, Letnan Kolonel Arh Yan Eka Putra.

Setahun Disarang OPM, 1350 Prajurit TNI Pasukan Elite Kostrad dan Marinir Pulang dari Papua

Jenazah almarhum Serka Hadi dikebumikan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Desa Banyuputih, Batang. Pemakaman dihadiri seluruh perwira staf, para komando Komando Rayon Militer (Danramil) dan Ketua Persit KCK Cabang XXIV Kodim 0736/Batang beserta pengurus.

VIVA Militer: Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu

Kepala Intelijen Israel Ancam Bocorkan Rahasia Netanyahu

Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu menuduh kepala Shin Bet (Dinas Intelijen Internal Israel), Ronen Bar mengatur "kampanye pemerasan" terhadapnya.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2025