Pasukan Kopaska TNI Sergap Perompak KM Maju Bersama di Laut Papua
- Instagram/@koarmada3_sorong
VIVA – Pembajakan kapal dengan identitas KM Maju Bersama terjadi di perairan Sorong, Provinsi Papua Barat, Rabu 22 Desember 2021. Selain melakukan pembajakan, para perompak juga menjarah sejumlah barang berharga dan menyandera Anak Buah Kapal (ABK).
Dikutip VIVA Militer dari akun Instagram resmi Komando Aramda III (Koarmada III) TNI Angkatan Laut, informasi pembajakan kapal KM Maju Bersama diterima oleh Panglima Komando Armada III (Pangkoarmada III), Laksamana Muda (Laksda) TNI Irvansyah.Â
Seketika, Pangkoarmada III langsung memerintahkan Komandan Satuan Komando Pasukan Katak Koarmada III (Satkopaska Koarmada III), untuk mengatasi pembajakan KM Maju Bersama.
Dengan menggunakan helikopter Bell 412 milik TNI Angkatan Laut, anggota Sat Kopaska Koarmada III langsung melakukan fast rope di buritan kapal KM Maju Bersama.Â
Sebagai salah satu pasukan elite TNI Angkatan Laut, anggota Kopaska memiliki kemampuan bergerak dengan cepat dan senyap. Sehingga, kedatangan para prajurit TNI Angkatan Laut tersebut sama sekali tidak diketahui oleh para perompak.
Tak butuh waktu lama, personel Satkopaska Koarmada III berhasil melumpuhkan sejumlah perompak mulai dari buritan, anjungan, hingga ke geladak. Beberapa orang perompak lain akhirnya menyerah dan berhasil diamankan oleh anggota Satkopaska Koarmada III.
Aksi para prajurit Kopaska ini merupakan skenario Latihan Visit, Board, Search, and Seizure (VBSS) Geladi Tugas Tempur Tingkat 3 (Glagaspur L-3) Koarmada III Tahun Anggaran (TA) 2021. KM Maju Bersama yang disimulasikan berada dalam situasi pembajakan, sebenarnya adalah kapal perang Landing Ship Tank KRI Teluk Weda (526).
Anggota Satkopaska Koarmada III menjalani rangkaian latihan VBSS. Beberapa materi yang dilakukan adalah fast rope, ship boarding, ship movement dan Latihan Sabotase Bawah Air.
Komandan Satuan Komando Pasukan Katak Komando Armada III (Dansatkopaska Koarmada III), Letkol Laut (P) M. Machri Mokoagow, dalam latihan kali ini, Satkopaska Koarmada III mengerahkan satu Tim Fast Rope, satu Tim VBSS dan tiga Tim Sabotir.Â
Selain itu Latihan VBSS Glagaspur L-3 Koarmada III kali ini juga didukung oleh satu unit helikopter Bell 412, satu unit Kapal TNI Angkatan Laut (KAL) dan 1 unit Sea Rider.