Peringati Harkesal, TNI AL Gelar Khitanan Massal Serentak di 82 Titik

VIVA Militer: TNI Angkatan Laut gelar khitanan massal serentak di 82 Titik
Sumber :
  • Dispenal

VIVA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut hari ini memperingati Hari Kesehatan Angkatan Laut (Harkesal) Tahun 2021. Dalam peringatan Harkesal kali ini, TNI Angkatan Laut melakukan kegiatan yang tergolong cukup unik, yaitu menggelar Khitanan Massal secara serentak di 82 Titik di seluruh Fasilitas Kesehatan Angkatan Laut dari Sabang sampai Merauke.

Terpopuler: Enzo Allie Jadi Lulusan Terbaik Kopassus, Polisi Tantang Warga Duel Carok

Panglima Koarmada I Laksamana Muda TNI Arsyad Abdullah menyatakan, khitanan massal yang khusus digelar di Mako Koarmada I telah melibatkan 50 orang anak-anak yang berasal dari anak-anak prajurit TNI Angkatan Laut maupun masyarakat sekitar.

Pangkoarmada I menambahkan, kegiatan sosial yang mengusung tema “Dengan Semangat Harkesal TNI AL Siap Mewujudkan Indonesia Tangguh Indonesia Tumbuh,” itu digelar untuk mengeratkan hubungan antara TNI Angkatan Laut dengan masyarakat.

KRI SIM-367 Gantikan KRI Diponegoro, Satgas MTF TNI AL Siap Jaga Perdamaian Dunia

“Harapan kami semoga kegiatan ini dapat membantu dan memberikan manfaat bagi masyarakat di masa pandemi COVID-19 ini, dan semoga anak yang dikhitan tetap sehat dan tumbuh dewasa dengan kecerdasan yang dapat mendukung pelaksanaan program pemerintah yakni mencerdaskan anak-anak bangsa,” kata Pangkoarmada I Laksda TNI Arsyad Abdullah dalam keterangan resminya, Sabtu, 9 Oktober 2021.

Usai dikhitan, 50 anak-anak itu diberikan bingkisan yang menarik sebagai penghibur rasa takut yang diserahkan secara simbolis oleh Pangkoarmada I Laksda TNI Arsyad Abdullah, Ketua Daerah Jalasenastri Armada I, Ifa Arsyad Abdullah, Kepala Staf Koarmada I Laksma TNI Eko Jokowiyono, Wakil Ketua Daerah Jalasenastri Armada I, Riana Eko Jokowiyono, dan Kadiskes Koarmada I Kolonel Laut (K) Hengky Setyahadi.

Komandan PMPP TNI Sematkan Baret Biru UN Kepada 22 Prajurit Pilihan Satgas Level II Hospital UNIFIL

Selain di Mako Koarmada I itu, Pangkalan Utama Angkatan Laut (Lantamal) III Jakarta juga menggelar kegiatan serupa di tempat terpisah. 

Dinas Kesehatan Lantamal III Jakarta menggelar Sunatan Massal yang diikuti 43 anak dari masyarakat  Komplek TNI AL Kelapa Gading dan sekitarnya. 

"Kami melaksanakan bhakti sosial  dengan berbagi kebahagiaan bersama masyarakat Kelapa Gading dan sekitarnya yang kurang mampu dengan menggelar sunatan massal sebagai pelaksana lapangan Diskes Lantamal III Jakarta,” kata Danlantamal III Jakarta Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq.

Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Ajun Komisaris Polisi Tomi Samuel Marbun

Kasat Reskrim Polres Teluk Bintuni Hilang Usai Kontak Tembak dengan KKB, TNI Bantu Pencarian

Operasi pencarian itu tidak hanya melibatkan personel gabungan dari dua Batalyon Infanteri, melainkan personel Polres Teluk Bintuni dengan lokasi sasaran Distrik Moskona

img_title
VIVA.co.id
21 Desember 2024