TNI AL Serbu Sentra Ekonomi Mangga Dua Square dengan Vaksin
- Pen. Pushidrosal TNI AL
VIVA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Laut dari satuan jajaran Pusat Hidro-Oseanografi Angkatan Laut (Pushidrosal) hari ini kembali menggencarkan serbuan vaksinasi dengan menargetkan sentra ekonomi di Mall Mangga Dua Square, Jakarta Utara.
Komandan Pushidrosal TNI Angkatan Laut, Laksdya TNI Agung Prasetiawan menyatakan, selama ini TNI Angkatan Laut fokus mensasar masyarakat maritim seperti masyarakat pesisir, pelabuhan, serta pulau-pulau terpencil.
Seiring berjalannya waktu, lanjut Danpushidrosal, Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono telah memerintahkan kepada seluruh jajaran TNI Angkatan Laut untuk menargetkan daerah-daerah yang prosentase vaksinasinya masih rendah. Salah satunya adalah sentra ekonomi di Mall Mangga Dua Square.
"Kita berharap serbuan vaksinasi ini dapat meningkatkan imunitas tubuh masyarakat (Herd Immunity) di kawasan ekonomi ini. Sehingga diharapkan dapat meningkatkan produktivitas sosial dan ekonomi masyarakat," kata Danpushidrosal TNI Angkatan Laut, Laksdya TNI Agung Prasetiawan ketika meninjau serbuan vaksinasi di Mall Mangga Dua Square, Jakarta Utara, Selasa, 21 September 2021.
Lebih jauh Danpushidrosal menambahkan, vaksinasi yang digelar di sentra ekonomi Mangga Dua Square itu merupakan vaksinasi tahap atau dosis kedua.
Dalam pelaksanaannya, Pushidrosal menerjunkan 15 tenaga kesehatan (Nakes) dengan didukung oleh Nakes Puskesmas Pademangan sebanyak dua orang, Mangga Dua Square 10 orang, kemudian dari Dinkes DKI Jakarta sebanyak dua orang. 29 Tenaga Kesehatan gabungan itu rencananya akan memberikan vaksinasi bagi para pelaku ekonomi di pusat perbelajaan tersebut serta masyarakat sekitarnya dengan target 1300 dosis vaksin.
"Hari ini rencananya kurang lebih 400-500 dosis vaksin dan rencana dilaksanakan dua hari sampai besok, kurang lebih targetnya 1300 dosis. Vaksin yang digunakan vaksin AstraZeneca," ujar Danpushidrosal.
Dalam kesempatan itu, Danpushidrosal juga mengingatkan kepada masyarakat yang sudah menerima vaksin agar jangan lengah dengan angka penurunan COVID-19 yang terjadi saat ini dan tetap disiplin dalam menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.
"Kami mengimbau masyarakat dengan vaksin ini bisa terus menjadi masyarakat yang sehat, masyarakat yang terlindungi oleh vaksin COVID-19 dengan harapan tetap melaksanakan protokol kesehatan menggunakan masker, menjauhi kerumunan, mencuci tangan, mengurangi mobilisasi," kata Laksdya TNI Agung Prasetiawan.