Mantap, Letkol Triyono Resmi Pimpin Pasukan Buaya Putih Kostrad

VIVA Militer: Danyonif Raider 323/BP, Letkol Inf Triyono Hadiyanto (kanan)
Sumber :
  • Instagram/@raider_323buayaputih

VIVA – Tongkat kepemimpinan Batalyon Infanteri Raider 323/Buaya Putih (Yonif R 323/BP) resmi berganti. Letkol Inf Triyono resmi Hadiyanto menjadi komandan baru pasukan legendaris milk TNI Angkatan Darat.

KSAL Tegaskan Pembongkaran Pagar Laut di Tangerang Akan Dilakukan Sampai Selesai

Dilansir VIVA Militer dari akun Instagram resmi Yonif Raider 323/Buaya Putih, prosesi Serah Terima Jabatan Komandan Yonif (Danyonif) Raider 323/Buaya Putih digelar di Lapangan Mangkalana Digjayana, Banjat, Jawa Barat, Kamis 16 September 2021.

Dalam acara tersebut, Letkol Inf Triyono Hadiyanto resmi menerima tongkat komando Danyonif Raider 323/Buaya Putih, dari komandan sebelumnya, Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono.

TNI AL Kerahkan Ranpur Amphibi Marinir untuk Bongkar Pagar Laut Misterius di Perairan Tangerang Banten

Prosesi serah terima jabatan (sertijab) Danyonif Raider 323/Buaya Putih turut disaksikan langsung oleh Komandan Brigiade Infanteri (Danbrigif) 13/Galuh 1 Komando Cadangan Strategis TNI Angkatan Darat (Kostrad), Letkol Inf Herry Purwanto.

Pada kesempatan itu, Danbrigif 13/Galuh ikut serta memberikan ucapan selamat kepada Letkol Inf Triyanto Hadiyanto, atas jabatan barunya sebaga Danyonif Raider 323/Buaya Putih. Danbrigif berharap, sebagai komandan baru Triyanto bisa menciptakan inovasi dan prestasi di satuannya.

Kado Awal Tahun untuk Pasukan Elite Denjaka TNI AL dari Panglima TNI

VIVA Militer: Sertijab Danyonif Raider 323/Buaya Putih

Photo :
  • Instagram/@raider_323buayaputih

"Kepada Letkol Inf Triyono Hadiyanto, selamat atas kepercayaan dan kehormatan yang diberikan. Selalu berinovasi dalam memimpin satuan ini, serta mampu meraih prestasi," ucap Letkol Inf Herry Purwanto.

Sebelum menduduki posisi sebagai Danyonif Raider 323/Buaya Putih, Letkol Inf Triyono Hadiyanto menjabat sebagai Kepala Bagian Latihan Resimen Induk Komando Daerah Militer (Kabaglat Rindam) IV/Diponegoro.

Sementara itu, Letkol Inf Afriandy Bayu Laksono akan menempati posisi baru sebagai Komandan Batalyon Remaja Resimen Taruna Akademi Militer (Mentar Akmil).

Tim gabungan berhasil menemukan mobil pensiunan TNI yang tewas di Marunda

Polisi Temukan Sejumlah Fakta Ini Usai Olah TKP Tewasnya Pensiunan Jenderal TNI Eks BIN

Mobil korban ditemukan dengan kondisi terbalik di dalam lumpur di perairan Marunda.

img_title
VIVA.co.id
22 Januari 2025