Pasukan Elite Paskhas TNI Beradu Ketangkasan Militer di Yonko 461

VIVA Militer: Prajurit Yonko 461 Paskhas dalam Ton Tangkas.
Sumber :
  • Istimewa Yonko 461

VIVA – Jelang perayaan Dirgahayu ke-42 tahun, Batalyon Komando (Yonko) 461, Korps Pasukan Khas (Paskhas) Tentara Nasional Indonesia (TNI) Angkatan Udara, berbagai kegiatan militer dilangsungkan di markas pasukan elite TNI AU di Pangkalan Udara Halimperdana Kusuma, Jakarta Timur.

Roadmap Repatriasi Hak Militer Sumber Daya Pertahanan Negara

Berdasarkan siaran resmi yang diterima VIVA Militer, Selasa 30 Maret 2021, salah satu kegiatan yang digelar ialah perlombaan Peleton Tangkas atau ngetop disebut Ton Tangkas.

Perlombaan Ton Tangkas digelar Yonko 461 karena merupakan tolak ukur bagi satuan-satuan  dalam pembinaan  kemampuan  dasar  prajurit,  menguji  keterampilan  dan  ketangkasan  serta sebagai tradisi Korps untuk memupuk jiwa korsa.

TNI Pemersatu Anak Bangsa Demi Kemajuan Indonesia

Di hari pertama, prajurit TNI dari masing-masing kompi akan di uji dengan sebuah tantangan yang cukup menguras tenaga, pikiran, dan mental.

Untuk itu dibutuhkan   strategi   yang   bagus   agar   perlombaan   ini   dapat   terselesaikan   secara maksimal. Awal  start,  prajurit  akan  di  tuntut  memberikan  nilai  terbaik  dalam  menembak.  

Danlantamal III Lantik Kolonel Widyo Jadi Komandan Lanal Palembang

Di mana dalam kegiatan menembak kali ini harus diakhiri dengan menjatuhkan pelat baja dengan satu tembakan alias one shoot one kill.

Photo :
  • Istimewa Yonko 461

Fase ini sangat penting karena sebagai syarat bagi prajurit untuk bida melanjutkan ke stage berikutnya,  yaitu  menguasai ilmu medan, kompas, dan GPS (IMPK).

Setelah  persoalan IMPK dapat terselesaikan, dilanjutkan dengan lintas medan. Berbagai kesiapan tengah dilakukan tiap-tiap kompi, baik kesiapan fisik, mental dan moril. Selain untuk mengukur tingkat kesiapan, hal ini dilakukan juga untuk memperoleh data kemampuan yang dimiliki peleton-peleton tersebut.

Semua materi tersebut harus dapat di kuasai masing-masing prajurit. Sehingga latihan yang dilaksanakan harus tertata dan terkontrol dengan baik tanpa mengesampingkan tugas pokok satuan dalam mempertahankan kedaulatan negara.

Batalyon Komando 461 Paskhas dalam hal ini merupakan satuan pemukul di bawah Wing I Paskhas yang selalu siap dalam berbagai  kegiatan serta akan menjadi ujung tombak apabila ditunjuk untuk menghadapi tugas satuan.  

Untuk  itu  Batalyon  Komando  461 Paskhas  sudah  mempersiapkan diri jauh-jauh hari dalam rangka lomba ketangkasan tingkat kompi dengan melaksanakan latihan-latihan, sehingga diharapkan  memberikan hasil yang terbaik.

Baca: Luar Biasa, Pasukan Elite TNI AU Mau Tembus Pasar Jahe Dunia

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya