Panglima TNI dan Kapolri Tinjau Langsung Penerapan PPKM di Bali

VIVA Militer: Panglima TNI dan Kapolri kunjungi pasar tradisional Badung, Bali
Sumber :
  • Puspen TNI

VIVA – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto dan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo hari ini bersama-sama melakukan peninjauan dan mengecek langsung penerapan protokol kesehatan selama diberlakukannya Pembatasan Pemberlakuan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di Bali.

Setahun Operasi di Afrika Tengah, Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J Minusca 2023 Berhasil Bawa Banyak Penghargaan dari PBB

Dalam kesempatan itu, Panglima TNI beserta rombongan mendatangi pasar tradisional Badung yang terletak di Kumbasari, Bali.

“Saya bersama Kapolri sengaja datang ke Bali untuk mengecek secara langsung di lapangan, khusus di tempat-tempat publik terkait dengan penerapan protokol kesehatan,” kata Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, Kamis, 4 Februari 2021.

Panglima TNI Pastikan Prajurit yang Ikut Pilkada 2024 Sudah Mengundurkan Diri

Photo :
  • Puspen TNI

Selain melakukan sosialisasi pentingnya hidup sehat dengan mematuhi protokol kesehatan kepada masyarakat Bali, Panglima TNI dan Kapolri juga menyempatkan diri untuk membagi-bagikan masker kepada para pedagang dan pengunjung pasar tradisional Badung.

Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto Sebut 35 Purnawirawan TNI Ikut Pilkada 2024

“Saya harapkan agar masyarakat Bali disiplin, tidak bosan mematuhi protokol kesehatan terus dipertahankan dan penggunaan masker harus terus dilaksanakan. Satu-satunya cara untuk terhindar atau terpapar COVID-19 adalah dengan selalu menerapkan 3 M yaitu memakai masker, mencuci tangan dan menjaga jarak,” ujarnya.

Baca juga: Gagal Masuk Dokter, Prajurit TNI Ini Malah Jadi Jenderal Kopassus

Jenderal Listyo Ungkap Tantangan Berat yang Dihadapi TNI-Polri

Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyebut Pendidikan Reguler Angkatan LII Sesko TNI Tahun Anggaran 2024, merupakan komitmennya dan Panglima TNI Jenderal Agus.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024