Pangkostrad TNI Datangi Markas Kakatua Raja Penjaga Tambang Emas Papua

VIVA Militer: Pangkostrad Letjen TNI Eko Margiyono Kunjungi Markas Yonif 754
Sumber :
  • Facebook TNI AD

VIVA – Batalyon Infanteri 754/Eme Neme Kangasi atau Yonif 754/ENK, mendapat kunjungan dari Panglima Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat, Letnan Jenderal TNI Eko Margiyono.

Antisipasi Bencana Nasional, Pangkogabwilhan II Cek Kesiapan Pasukan PRCPB Yonzipur 10 Kostrad

Tidak hanya Pangkostrad, satuan yang memiliki lambang garuda hitam itu juga mendapat kunjungan dari ketua Persit Kartika Candra Kirana PG Kostrad, Nyonya Atiek Eko Margiyono, di Distril Kuala Kencana, Mimika, Papua.

“Kunjungan yang dilakukan Pangkostrad merupakan bagian dari serangkaian agenda kerja, yang dilaksanakan ke seluruh jajaran Kostrad,” kata Danyonif 754/ENK/20/3 Kostrad, Letkol Inf Dodi Nur Hidayat dikutip VIVA Militer dari siaran resmi TNI AD Jumat 18 September 2020.

4 Kapal Perang Terlibat Dalam Latma Helang Laut Antara TNI AL dan Royal Brunei Navy di Laut Jawa

Setibanya di markas Satuan Yonif 754/ENK, Pangkostrad beserta dengan rombongannya mendapat sambutan hangat dari satuan yang ditugaskan untuk menjaga tambang PT Freeport Indonesia.

Letjen Eko beserta rombongan menggunakan sepeda motor sebanyak 10 unit, untuk mengawali kegiatan dalam meninjau langsung sarana dan prasarana latihan di markas satuan berlambang burung kakaktua raja hitam.

Kabar Duka TNI, Kolonel Leonardo Meninggal Dunia

VIVA Militer: Pangkostrad Letjen TNI Eko Margiyono Kunjungi Markas Yonif 754

“Setelah selesai berkeliling meninjau pangkalan Batalyon, Pangkostrad beserta rombongan didampingi Kakorum menuju ke ruang transit Mako,” ujar Danyonif 754.

Ketika tiba di aula untuk bertemu dengan para prajurit, Letjen Eko Margiyono memberikan pidato pembuka dengan memperkenalkan dirinya yang kini menjabat sebagai Pangkostrad yang baru.

"Ini merupakan kunjungan kerja pertama kali yang saya lakukan dengan mengunjungi Satjar Brigif-20/IJK/3 Kostrad tepatnya di Timika. Saya ingin bertatap muka langsung dengan prajurit Yonif 754/ENK/20/3 Kostrad,” ucapnya.

Pangkostrad ke-41 ini juga menyampaikan bahwa, dirinya ingin melihat langsung kondisi di satuan jajaran Kostrad. Agar ke depannya ia memiliki gambaran dalam mengambil keputusan, terkait perbaikan, pembangunan, serta kesejahteraan prajurit Kostrad.

“Saya meminta kepada seluruh prajurit untuk selalu semangat setiap melaksanakan tugas, agar dapat berhasil di medan operasi. Selain itu, tingkatkan terus profesionalitas dan jadilah prajurit yang dicintai dan dibanggakan oleh rakyat,” ujar Letjen Eko Margiyono, mengakhiri pidato sambutannya. 

Baca: Selat Sempu Bergolak, Prajurit Marinir TNI Adu Jago Slalom Rubber Boat

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya