Jakarta Pusat Dijaga Ketat Marinir Jelang New Normal

VIVA Militer: Yonif 4 Marinir Lakukan Apel Pagi Sebelum Bertugas (Ilustrasi).
Sumber :
  • Website TNI AL

VIVA – Batalyon Infateri 4 Marinir (Yonif 4 Mar) Brigif 1 Mar yang tergabung dalam SSY 3 melaksanakan kegiatan Pam Pelonggaran Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB). Selain itu para personel juga melakukan peninjauan ke beberapa fasilitas publik di Jakarta.

Kabar Duka TNI, Kolonel Leonardo Meninggal Dunia

Kegiatan ini dilakukan dalam rangka kesiapan operasi penegakan penerapan protokol dalam menghadapi Covid-19. Tidak hanya itu, kegiatan ini juga dilakukan guna menuju kebijakan  "New Normal" di Jakarta.

SSY 3 ini berkekuatan 3 SSK yang membawahi 250 personel yang bertugas melaksanakan Pengamanan menuju "New Normal" di wilayah DKI Jakarta yang disebar di seluruh pusat keramaian khususnya di Jakarta Pusat.

Senyap, Cepat.. Pasukan Khusus Marinir TNI Eksekusi Separatis di Hutan Papua

“Kegiatan ini adalah kegiatan pengamanan khusus yang dipercayakan kepada kita Korps Marinir khususnya kepada Pasmar 1 yang mana pimpinan telah percaya kepada kita untuk melaksanakan Pam,” kata Komandan Batalyon Infanteri 4 Marinir (Danyonif 4 Mar) Letkol Marinir Muhammad Ali Wardhana, sekaligus Komandan SSY.

“Tugas yang dipercatakan ini adalah sebagai bentuk kesiapan operasi penegakan disiplin dalam rangka penerapan protokol menghadapi Covid-19 menuju ‘New Normal’.” ujar Wardhana dilansir dari situs resmi TNI AL Selasa 26 Mei 2020.

Ratusan Prajurit Marinir dan Militer Australia Gelar Operasi Amfibi di Pantai Banongan

Kegiatan ini diawali dengan Apel Pagi di depan Gedung Cakra. Apel pagi Brigif 1 Marinir dipimpin oleh Mayor Marinir Musa Purna Toban selaku Perwira Seksi Operasi (Pasiops) Yonif 4 Mar.

Dalam apel ini, Toban membagi sektor Pam untuk melakukan pengamanan di tempat-tempat umum seperti Stasiun MRT Lebak Bulus, Stasiun MRT Bundaran Hl, Masjid Istiqlal, Gereja Katedral dan Monas.

Baca: Tangisan Rony, Anak Yatim Piatu Saat Dinyatakan Lolos Tes Prajurit TNI

VIVA Militer: Prajurit Marinir Taklukan Buaya Ambalat

Geger Teror Warga, Buaya Raksasa Ambalat Takluk di Tangan Prajurit Hantu Laut Marinir TNI

Buaya terbesar dunia itu masuk ke pemukiman.

img_title
VIVA.co.id
26 November 2024