Ayatollah Khamenei: Darah Nasrallah Takkan Terbuang Sia-sia!

VIVA Militer: Ayatollah Ali Khamenei dan Hassan Nasrallah
Sumber :
  • israelhayom.com

VIVA – Pasca tewasnya Sekretaris Jenderal Hizbullah Lebanon, Hassan Nasrallah, Pemimpin Tertinggi Revolusi Islam Iran, Ayatollah Khamenei, menyatakan kematiannya adalah syahid.

Ini Sosok Mayor Berdarah Denjaka, Komandan Satgas Marinir TNI Penghancur Pagar Laut Tangerang

Nasrallah tewas dalam serangan udara yang dilancarkan militer Israel di daerah Dahieh, Distrik Baabda, Beirut, Lebanon, Jumat 27 September 2024.

Selain menewaskan Nasrallah, lima orang lainnya juga dinyatakan meninggal dunia akibat serangan itu. Sementara, sekitar 90 orang lainnya mengalami luka-luka.

Ini Deretan Alutsista TNI AL yang Dikerahkan Dalam Operasi Pembongkaran Pagar Laut Misterius di Perairan Tangerang

Menurut laporan yang dilansir VIVA Militer dari The Washington Post, Pasukan Pertahanan Israel (IDF) diklaim sengaja membombardir Beirut dengan sasaran utama menghabisi nyawa Nasrallah.

VIVA Militer: Sekretaris Jenderal Hizbullah, Hassan Nasrallah

Photo :
  • pbs.org
Momen Pasukan Katak TNI AL Rela Menyelam Bongkar Pagar Laut Ilegal di Perairan Tangerang Demi Nelayan Melaut

Menduduki jabatan Sekretaris Jenderal Hizbullah selama 32 tahun, Nasrallah dinilai Khamenei adalah sosok pahlawan pembela rakyat Lebanon dan Palestina.

"Sayyed Hassan Nasrallah syahid saat berjuang membela penduduk tak berdaya di pinggiran selatan (Beirut)," ucap Khamenei," dikutip VIVA Militer dari Al Mayadeen.

"Sebagaimana ia berjuang selama bertahun-tahun untuk melindungi rakyat Palestina, kota-kota mereka yang diduduki, dan rumah-rumah mereka yang hancur," katanya.

Sebagai sekutu utama Hizbullah dan penganut Syiah, Khamenei menyatakan Iran menetapkan hari berkabung selama lima hari, untuk menghormati Nasrallah.

VIVA Militer: Ayatollah Ali Khamenei

Photo :
  • indiatoday.in

Khamenei juga yakin, kematian Nasrallah akan membangkitkan semangat perlawanan di sejumlah wilayah Timur Tengah terhadap rezim zionis Benjamin Netanyahu.

"Prinsip-prinsip yang ditetapkan oleh pemimpin Hizbullah yang mati syahid di Lebanon, juga telah membimbing pusat-pusat perlawanan lainnya di tempat lain," ujar Khamenei.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya