Bos Tentara Bayaran Rusia Yevgeny Prigozhin Dikabarkan Tewas

VIVA Militer: Bos PMC Wagner Group, Yevgeny Prigozhin
Sumber :
  • scmp.com

VIVA – Yevhgeny Prigozhin, bos tentara bayaran Rusia, PMC Wagner Group, dikabarkan tewas dalam sebuah kecelakaan pesawat yang terjadi di Tver, Moskow, Rabu 23 Agustus 2023 malam waktu setempat.

Zelensky Ingin Akhiri Perang Ukraina-Rusia dengan Diplomasi Tahun Depan

Dalam laporan yang dikutip VIVA Militer dari The Guardian, informasi ini muncul setelah nama Progozhin masuk dalam manifes penumpang sebuah jet pribadi yang jatuh tersebut.

Dalam manifes, nama Prigozhin menjadi salah satu dari 10 orang penumpang yang menaiki pesawat bisnis Embarer nahas itu.

Terlalu Banyak Kontroversi, Popularitas Netanyahu Menurun di Israel

Keberadaan Prigozhin dalam pesawat jet dengan nomor ekor RA-02795 bahkan dikonfirmasi oleh otoritas penerbangan Rusia,  Rosaviatsia.

VIVA Militer: Jet pribadi bos tentara bayaran Rusia Yevgeny Prigozhin jatuh

Photo :
  • theguardian.com
Jalankan Misi Perdamaian Dunia, 7 Prajurit Wanita TNI Siap Operasikan Alat Berat hingga Angkat Cangkul di Afrika Tengah

Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui pasti penyebab kecelakaan tersebut. Namun sejumlah foto detik-detik pesawat jatuh sudah beredar di jagat media sosial.

Kementerian pertahanan dan pemerintah Rusia juga sampai saat ini belum memberikan pernyataan resminya, pasca kabar kematian orang kepercayaan Presiden Vladimir Putin ini.

Nama Prigozhin menyeruak saat menyatakan pemberontakannya bersama tentara bayaran Wagner Group, pada 23 hingga 24 Juni 2023 lalu. 

Ia memerintahkan pasukannya untuk merebut fasilitas militer Rusia di Rostov-on-don, dan bahkan berniat menyerang Moskow.

VIVA Militer: Jet pribadi bos tentara bayaran Rusia Yevgeny Prigozhin jatuh

Photo :
  • theguardian.com

Akan tetapi, berkat mediasi Presiden Belarus, Alexander Lukashenko, ia dan pasukannya lolos dari hukuman berat dan diasingkan ke negara sekutu Rusia itu.

Amerika Serikat (AS) vs China di luar angkasa.

Perang Bintang AS dan China

Amerika Serikat (AS) merupakan ancaman terbesar bagi keamanan sehingga dapat memicu perlombaan senjata di luar angkasa, kata China.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024