Kontak Tembak Pecah, Milisi Muslim Moro Bantai Tentara Filipina

VIVA Militer: Milisi muslim Front Pembebasan Nasional Moro (MNLF)
Sumber :
  • arabnews.com

VIVA – Pasukan Angkatan Bersenjata Filipina (AFP) terlibat kontak tembak dengan milisi muslim dari Front Pembebasan Nasional Moro (MNLF) di Ungkaya Pukan, Provinsi Basilan, sejak Rabu 9 November 2022. Dalam insiden ini, tujuh orang dinyatakan tewas.

Bunuh Ilmuwan Nuklir Iran, 3 Mata-mata Israel Dihukum Mati

Dalam laporan yang dikutip VIVA Militer dari ABC News, seblum bentrokan terjadi pempimpin milter Filipina dan anggota Front Pembebasan Nasional Moro sempat sepakat untuk berkomunikasi membahas de-eskalasi

Belum diketahui masalah apa yang membuat pasukan Filipina dam milisi muslim Moro, terlibat bentrokan berdarah itu. Tujuh orang tewas, tiga diantaranya adalah anggota militer Filipina. Sisanya, empat anggota milisi MNLF juga meregang nyawa di wilayah tersebut.

Jadi Presiden Amerika Lagi, Trump Janji Amankan Israel dari Ancaman Iran

Konfrontasi bersenjata antra militer Filipina dan milisi MNLF memicu kekhawatiran meningkatkan eskalasi yang bisa mengancam pakta perdamaian 2014, yang sempat mendamaikan Filipina dan anggota milisi muslim Moro.

VIVA Militer: Pasukan Angkatan Bersenjata Filipina (AFP)

Photo :
  • gmanetwork.com
Bobon Santoso Masak Besar Sama Jenderal Kavaleri, Ratusan Warga Serbu Markas Pasukan Singa Putih TNI

Bukan emas yang didapat, komandan militer dan pemberontak malah saling tuduh melanggar perjanjian damai 2014. Pasca pakta tersebut dicapai, kehidupan umat Islam kembali normal dan mengakhiri pertempuran berdarah yang terjadi selama bertahun-tahun.

Angkatan Bersenjata Filipina memastikan, tiga prajuritnya tewas dalam insiden itu. Sementara itu, ada empat anggota milisi muslim Moro yang juga jadi korban. Peristiwa ini meningkatkan citra buruk penegakan hukum di wilayah selatan Filipina.

Sebab di wilayah ini masih banyak praktek penyelundupan senjata ilegal, eksistensi tentara bayaran dan pemberontak asing, kemisikinan dan sejarah panjang kekerasan.

Di bawah pakta perdamaian 2014, Front Pembebasan Nasional Moro membatalkan tuntutan pemisahan diri. Dengan imbalan,  wilayah otonomi muslim yang lebih kuat dan didanai lebih baik yang disebut Bangsamoro.

VIVA Militer: Pasukan Angkatan Bersenjata Filipina (AFP)

Photo :
  • aa.com.tr

Saat itu, hampir setengah dari sekitar 40.000 milisi muslim Moro setuju untuk meletakkan senjata. Mereka dengan tenang kembali ke kehidupan normal, dengan imbalan diberikan lapangan pekerjaan yang diatur dalam pakta perdamaian tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya