Kacau Balau, Negara NATO Kirim Panser Busuk ke Ukraina

VIVA Militer: Kendaraan tempur lapis baja Panzerhaubitze PzH 2000 buatan Jerman
Sumber :
  • flickr.com

VIVA – Jerman saat ini tengah menjadi sorotan publik Ukraina, pasca pengiriman alat utama sistem persenjataan (alutsista) Panzerhubitze PzH 2000 ke Ukraina. Siapa sangka, panser buatan Jerman itu banyak yang rusak dan tak bisa digunakan dalam perang melawan Rusia.

Perang Memasuki 1.000 Hari: Ukraina Tembakkan Rudal AS, Rusia Ancam Siap Pakai Nuklir

Fakta ini diungkap langsung oleh anggota Parlemen Republik Federal Jerman (Bundestag), Marcus Faber, yang baru saja berkunjung ke Ukraina. Faber menerima informasi jika hanya ada lima unit meriam swagerak PzH 2000 yang bisa dioperasikan, dari total 15 unit yang dikirim ke Ukraina. 

Faber juga menyebut 10 unit alutsista yang dikirim Jerman, langsung digunakan secara masif oleh militer Ukraina. Hal ini lah yang diyakini Faber menjadi penyebab utama banyak kendaraan tempur lapis baja yang rusak dan perlu perbaikan.

Putin Tandatangani Revisi Doktrin Nuklir Rusia, Tak Lagi sebagai “Upaya Terakhir”

"Kebanyakan howizter Jerman PzH 200 yang telah dipasok ke Ukraina oleh Barat telah rusak, dan membutuhkan perbaikan," ucap Faber dikutip VIVA Militer dari Russia Today.

VIVA Mialiter: Kendaraan tempur lapis baja Panzerhaubitze PzH 2000 buatan Jerman

Photo :
  • mezha.media
Latihan Angkasa Yudha 2024, KSAU Marsekal TNI Tonny Harjono Tinjau Wargaming

"Penyebab kegagalan bukanlah serangan tembakan Rusia. Tetapi fakta bahwa senjata itu digunakan secara besar-besaran oleh Angkatan Bersenjata Ukraina," katanya.

Bulan lalu, media Jerman, Der Spiegel, merilis kabar jika pemerintah Ukraina telah memberi tahu Jerman jika sejumlah howitzer PzH 2000 tidak berfungsi setelah digunakan secara ekstensif.

Kementerian Pertahanan Jerman (BMVg) memberikan pernyataan jika masalah yang menimpa howitzer PzH 2000 itu bukan lah dikarenakan oleh serangan Rusia. Tetapi lebih disebabkan oleh intensitas penembakan yang tinggi.

Media asal Jerman itu juga menulis jika 100 tembakan yang dilontarkan oleh meriam swagerak PzH 2000 dalam satu hari, dianggap sebagai intensitas tembakan yang melebihi batas normal.

VIVA Militer: Kendaraan tempur lapis baja Panzerhaubitze PzH 2000 buatan Jerman

Photo :
  • rare-gallery.com

PzH 2000 merupakan alutsista yang dirancang oleh dua manufaktur alutsista Jerman, Krauss-Maffei Wegmann (KMW) dan Rheinmetall, periode 1987 hingga 1996. Sejak 1996 hingga saat ini, meriam swageram PzH 2000 masih diproduksi dan digunakan delapan negara selain Jerman.

PzH 2000 dilengkapi dengan baja setebal 14,5 mm, dengan kecepatan maksimal 67 kilometer per jam dan mampu menempuh jarak operasional sejauh 420 kilometer. PzH 2000 juga memiliki senjata utama artileri meriam Rheinmetal L52 155 mm, dan senapan mesin Rheinmetall MG3 7,62 mm.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya