Militer Rusia Hantam Luhansk, 53 Tentara Ukraina Jadi Mayat

VIVA Militer: Proses evakuasi jenazah tentara Ukraina
Sumber :
  • sputniknews.com

VIVA – Pertempuran dahsyat masih berlangsung di Oblast (Provinsi) Luhansk, Ukraina, saat pasukan militer Rusia yang didukung milisi pemberontak menyerang basis Angkatan Bersenjata Ukraina (ZSU), sejak 7 Agustus 2022.

Zelensky Ingin Akhiri Perang Ukraina-Rusia dengan Diplomasi Tahun Depan

Dalam laporan yang dirilis oleh Juru Bicara unit milisi Republik Rakyat Luhansk (LPR), Kapten Ivan Filiponenko, pasukannya bersama milisi Republik Rakyat Donetsk berhasil melibas pasukan Ukraina di desa Smolyaninovo dan Shipilovka.

Akibat serangan yang dilancarkan milisi pemberontak dan pasukan militer Rusia, 53 tentara Ukraina tewas. Tak hanya itu, 11 unit kendaraan lapis baja militer Ukraina juga ikut dihancurkan.

Trump Janji Selesaikan Perang di Ukraina dan Palestina dengan Cara Ini

"Dalam 24 jam terakhir musuh mengalami kerugian besar dalam kekuatan personel dan peralatan militer, sebagai akibat dari operasi ofensif dari pasukan milisi LPR," ujar Filipenko.

VIVA Militer: Mayat tentara Ukraina dan kendaraan tempur hangus terbakar

Photo :
  • rferl.org
Terlalu Banyak Kontroversi, Popularitas Netanyahu Menurun di Israel

"53 personel, empat pengangkut personel lapis baja dan tujuh kendaran militer khusus (berhasil dihancurkan)," katanya dikutip VIVA Militer dari Kantor Berita Rusia, TASS.

Setelah berhasil memukul mundur pasukan Ukraina, unit milisi Republik Rakyat Luhansk membersihkan lebih dari 5 hektar medan ranjau di kedua desa tersebut.

"Pada 7 Agustus, teknisi lapangan LPR membersihkan lebih dari 5 hektar medan di daerah pemukiman Smolyaninovo dan Shipilovka dari bahan peledak yang ditanam oleh pasukan Ukraina," ucap Filiponenko.

Amerika Serikat (AS) vs China di luar angkasa.

Perang Bintang AS dan China

Amerika Serikat (AS) merupakan ancaman terbesar bagi keamanan sehingga dapat memicu perlombaan senjata di luar angkasa, kata China.

img_title
VIVA.co.id
17 November 2024