Warga Ukraina Tewas Dihantam Rudal Tentara Bayaran Rusia
- 112.international
VIVA – Seorang warga Donbas, Ukraina, tewas dalam ledakan yang terjadi di wilayah Novoluhanske, Senin 21 Februari 2022. Ledakan dahsyat terjadi di wilayah tersebut, akibat serangan yang dilancarkan kelompok pemberontak pro-Rusia yang dinamakan Republik Rakyat Luhansk (LPR).
Dilansir VIVA Militer dari 112 International, ledakan terjadi di dekat Kantor Republik Rakyat Luhansk di Pusat Pengendalian dan Koordinasi Gabungan.
Kepala Administrasi Daerah Donetsk, Pavlo Kyrylenko, mengonfirmasi bahwa ada seorang warga sipil tewas dalam serangan tersebut.
"Para pemberontak baru saja menembaki Novoluhanske. Seorang warga sipil yang lahir pada 1970 tewas akibat serangan itu," tulis Kyrylenko di akun Facebook pribadinya.
Serangan yang dilancarkan milisi Republik Rakyat Luhansk telah mengancurkan sejumlah infrastruktur. Kerusakan membuat pipa gas dan listrik di wilayah Novoluhanske terputus.
Sementara itu, Operasi Pasukan Gabungan (JFO) militer Ukraina merilis data yang menyebut bahwa kelompok pemberontak telah melakukan 54 kali pelanggaran gencatan senjata di hari itu. 45 serangan diantaranya menggunakan senjata yang dilarang dalam Perjanjian Minsk 2015.