Parah, Polisi Amerika Juga Hajar Tentara Berkulit Hitam Hingga Tewas

VIVA Militer: Kaleth O Wright
Sumber :
  • Kaleth O Wright

VIVA – Kematian pria kulit hitam, George Floyd yang dianiaya petugas Kepolisian Minneapolis benar-benar telah memicu kemarahan besar rakyat Amerika Serikat.

Dampaknya cukup fatal, ribuan orang turun ke jalan untuk berunjukrasa meminta keadilan atas perbedaan warna kulit di Negeri Paman Sam. Unjukrasa tak cuma diikuti warga AS berkulit hitam saja. Tapi warga berkulit putih dan dari ras lain dunia yang ada di negara itu.

Bahkan tak cuma rakyat sipil yang marah atas perlakukan tak adil rasial yang dilakukan kepolisian Amerika. Para prajurit militer Amerika berwarna kulit sama dengan George Floyd juga sangat terluka dan marah dengan kasus itu.

Hal itu diakui Ketua Master Sgt. Angkatan Udara Amerika Serikat, Kaleth O Wright melalui akun media sosialnya seperti dikutip VIVA Militer Rabu 3 Juni 2020.

Menurutnya, kekejaman dan diskriminasi petugas kepolisian Amerika berkulit putih sudah kelewat batas dan Wright merasakan sangat marah dengan kejadian di Minneapolis itu.

"Sama seperti sebagian besar Penerbang Hitam dan begitu banyak orang lain di barisan kita. Saya marah melihat pria kulit hitam lain mati di televisi di depan mata kita,"  kata Wright.

Wright mengatakan, ini bukan kejadian pertama. Sudah banyak warga Amerika berkulit hitam yang jadi korban kebrutalan polisi bahkan berakhir dengan kematian.

"Apa yang terjadi terlalu sering di negara ini kepada pria kulit hitam yang menjadi sasaran kebrutalan polisi yang berakhir dengan kematian, bisa terjadi padaku,” kata dia.

Rumah Paris Hilton dan Selebritas Hollywood Lain Hangus, Kebakaran LA Picu Evakuasi Massal

Wright mengatakan, dia memiliki bukti bawah kekejaman polisi itu tak hanya terjadi pada rakyat sipil. Tapi juga menyasar para tentara Amerika berkulit hitam seperti dirinya.

Karena temannya sendiri sesama penerbang di Angkatan Udara Amerika telah tewas akibat dianiaya seorang perwira polisi kulit putih.

Kabur dari Safe House, Lolly Diperiksa Polisi dan Razman Dilaporkan Nikita Mirzani

"Ini teman-teman saya, adalah ketakutan terbesar saya, bukan bahwa saya akan dibunuh oleh seorang polisi kulit putih (percayalah, hati saya mulai berpacu seperti kebanyakan pria kulit hitam lainnya di Amerika ketika saya melihat lampu biru di belakang saya). Tetapi saya akan bangun untuk laporan bahwa salah satu Penerbang Hitam kami telah meninggal di tangan seorang perwira polisi kulit putih," tulisnya.

Baca: Amerika Genting, Jenderal Perang Terganas Dunia Nongol di Gedung Putih

PM Israel Benjamin Netanyahu Jadi Target Hukum, DPR AS Sahkan Sanksi terhadap ICC
Ketidakpercayaan Gedung Putih terhadap pemerintahan PM Israel Benjamin Netanyahu kian meningkat saat Tel Aviv terlibat dalam berbagai konflik di wilayah tersebut, menurut laporan yang diterbitkan pada Selasa, 8 Oktober 2024.

AS Janjikan Gencatan Senjata di Gaza sebelum Trump Dilantik tapi Ada Ketidakpastian

Gedung Putih AS menyebutkan perjanjian untuk mengakhiri pertempuran di Gaza dan pembebasan para sandera kemungkinan tercapai sebelum pelantikan Donald Trump.

img_title
VIVA.co.id
12 Januari 2025