4 Senjata Canggih China Buat Perang Lawan India di Dataran Tinggi
- The National Interest
VIVA – Ketegangan antara China dan India di wilayah perbatasan kedua negara masih belum berakhir, dan bahkan menunjukkan situasi semakin panas. Baik militer China dan India sama-sama memobilisasi alat-alat militernya ke wilayah Garis Kontrol Aktual (LAC).
Kemungkinan terburuk adalah kedua negara bakal melakukan peperangan di sejumlah wilayah semisal Ladakh, Lembah Galwan, Danau Pangong Tso, dan Doklam. Perlu diketahui, beberapa wilayah tersebut adalah dataran tinggi.
Ternyata, China memiliki tiga senjata yang efektif jika digunakan dalam perang di dataran tinggi. Menurut laporan Global Times, China punya drone GJ-2, helikopter Z-20, dan Tank Tipe 15.
Dimulai dari drone GJ-2 yang pertama kali diperkenalkan di Airshow China 2018. Keuntungan jelas dimiliki Angkatan Udara Tentara Pembebasan Rakyat China (PLAAF). Selain bisa memuat senjata yang lebih banyak, GJ-2 juga bisa terbang lebih tinggi dan berfungsi juga untuk melakukan pengintaian.
Kemudian ada helikopter Z-20. Helikopter angkut ini mampu beradaptasi dengan segala kondisi medan dan cuaca. Oleh sebab itu, Z-20 tak cuma berfungsi untuk mengangkut personel, senjata, atau kargo. Z-20 juga bisa digunakan untuk operasi pencarian, penyelamatan, serta pengintaian.
Seperti yang diketahui, hubungan China dan India memanas dalam beberapa bulan terakhir. Pada pertengahan Mei 2020 lalu pertempuran kecil antara militer China dan India meletus di Ladakh. Baik militer China dan India saat ini sudah membangun barak dan parit-parit perlindungan memang jika benar perang akan terjadi.
Yang terakhir adalah tank tempur ringan, tank Tipe 15 dan kendaraan tempur PCL-181. Tank Tipe 15 memiliki kanon anti-kendaraan lapis baja. Senjata utamanya adalah kaliber 105 milimeter, yang mampu menembus kendaraan lapis baja lawan.
Pun dengan PCL-181 yang saat ini dilengkapi dengan kanon howitzer self-propelled kaliber 155 milimeter. Baik tank Tipe 15 dan PCL-181 howitzer self-propelled cukup ringan dan mampu menjangkau bahkan digunakan dalam pertempuran i dataran tinggi,