Nasib Tragis Tentara Inggris, Jadi Sopir Truk Lalu Tewas Akibat Corona
VIVA – Nasib tragis seorang mantan tentara Kerajaan Inggris, Ryan Cartwright. Dia meninggal dunia akibat serangan Virus Corona atau COVID-19. Dia dilaporkan meninggal dunia Selasa di salah satu rumah sakit di Inggris.
The Sun memberitakan, Cartwright merupakan teman dari Pangeran Harry dan Pangeran Wiliam di resimen kavaleri Angkatan Darat Kerajaan Inggris.
Hanya saja Ryan memutuskan untuk keluar dari dinas dan melanjutkan kehidupannya menjadi seorang sopir truk.
Salah satu teman almarhum Sam Hopes menceritakan, Ryan merupakan prajurit yang hebat. Dia pernah bertugas di Bosnia pada tahun 2002.
Yang menyedihkan, beberapa hari sebelum terserang corona dan meninggal dunia, pria berusia 36 tahun sempat menulis curahan hati di media sosialnya.
Ryan menyebutkan, dia tak bisa diam di rumah seperti orang-orang lain untuk menghindari corona. Karena dia hanya seorang sopir truk.
Memang saat ini di Inggris sedang diberlakukan penutupan alias lockdown. "Dia adalah satu dari sejuta. Tuhan hanya memilih yang terbaik itulah sebabnya dia memilih Ryan," kata Sam dikutip VIVA Militer Rabu 29 April 2020.
Ryan dahulunya merupakan prajurit yang bertugas di resimen The Blues dan Royals selama empat tahun. Sama seperti Pengeran Harry dan William yang bertugas di resimen itu pada 2006.
The Blues dan Royals adalah resimen kavaleri di Angkatan Darat Inggris yang dibentuk pada tahun 1969, dengan Ratu Elizabeth II sebagai Kolonel-in-Chief. Namun sayangnya, pihak Kerajaan Kensington menolak berkomentar terkait kematian Ryan yang benar-benar tragis itu.
Baca: Tegang, Kapal Perang Amerika Nekat Terobos Perairan China