Rizky Pora, Bintang Barito Putera yang Telat Bersinar
- Istimewa
VIVA.co.id – Lugas, cerdas, dan tangkas. Itu pembawaan Rizky Rizaldi Pora di lapangan. Telat mencuat karena baru bersinar pada usia 27 bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2016, ia pun ngebut. Ia kini menjadi all rounder leader Barito Putera di Liga 1 2017.
Barito Putera hadir dengan dua ikon keren. Keduanya adalah Jacksen F Tiago yang dipercaya jadi pelatih kepala dan Rizky Pora, pengemban ban kapten tim. Ditopang manajemen dan dereten pemain berkualitas, kolaborasi keduanya menyemburkan daya tarik tersendiri di Liga 1 2017.
Kematangan Jacksen dalam meramu taktik dimaksimalkan Rizky Pora dengan aksi dan kepemimpinan yang bobotnya di atas rata-rata. Tugas intinya mengisi pos sayap kiri atau turun ke areal kiri pertahanan Barito Putera, tapi ia mampu menjelajah lebih luas. Ia selalu mengancam lawan.
Betul, Barito Putera belum masuk ke jalur juara Liga 1 2017. Hingga menyelesaikan laga ketujuh, skuat besutan Jacksen baru mengumpulkan 10 poin dan menempati urutan 11 klasemen. Tapi, permainan Rizky Pora sebagai all rounder leader Barito Putera tetap menguras perhatian.
Dari kelugasan, kecerdasan, dan ketangkasan Rizky Pora, Barito Putera sudah menikmati dua gol plus satu assist jitu. Tak keliru jika Jacksen berharap Rizky Pora terus tampil kencang di laga-laga berikut dan mendongkrak posisi Barito Putera. “Ia kunci kekuatan kami,” kata Jacksen.
Dua gol Rizky Pora bermakna spesial bagi Jacksen. Dua gol itu menentukan kemenangan 3-2 Barito Putera atas Sriwijaya FC pada laga keenam di Stadion Gelora Jakabaring, Palembang. Momen indah itu yang diharapkan Jacksen berlanjut dalam derap Barito Putera ke depan.
“Saya selalu berusaha tampil total dan memberikan yang terbaik. Saya bahagia setiap kali bisa membantu klub menang,” tegas Rizky Pora. Sadar kariernya baru berkembang saat membela timnas Indonesia di Piala AFF 2016, ia pun bertekad tancap gas buat menebus waktunya yang sempat terbuang.
Rizky Pora & Data
Nama lengkap: Rizky Rizaldi Pora
Panggilan: Rizky
Kelahiran: Ternate, Maluku Utara, 22 November 1989
Tinggi badan: 171 cm
Makanan favorit: Papeda
Posisi bermain: Sayap kiri, bek kiri
Klub: Barito Putera
Nomor punggung: 26
Karier:
2010-2013: Persita Tangerang
2013-sekarang: Barito Putera
Prestasi:
Runner up Piala AFF 2016 bersama Timnas Indonesia
Statistik di Liga 1 2017
Main: 6
Gol: 2
Assist: 1
Akurasi tembakan: 58%
Akurasi operan: 61%
Akurasi umpan silang: 28%
Dribel sukses: 44%
Tekel sukses: 67%