Pernah Gagalkan Penalti Ronaldo dan Messi, Alves: Itu Bakat

Penjaga gawang Valencia, Diego Alves
Sumber :
  • Twitter/@Valenciacf

VIVA.co.id – Diego Alves, namanya kini semakin berkibar di La Liga. Kiper Valencia itu menjadi raja penakluk tendangan penalti di kompetisi sepakbola Spanyol.

Arne Slot Bikin Untung Liverpool: Cuma Beli Dua, Jual 6 Pemain

19 Eksekusi dari titik 12 pas berhasil digagalkan. Bahkan deretan pemain paling tajam di La Liga seperti Cristiano Ronaldo, Lionel Messi dan Antoine Griezmann sudah sempat menjadi korban tetangguhan pemain 31 tahun itu.

Hebatnya lagi, Alves mengalahkan kiper legendaris Andoni Zubizarreta yang sepanjang kariernya di Spanyol sukses mengadang 16 penalti lawan.

Hansi Flick Penuh Gairah Tatap Duel Valencia Vs Barcelona

Bicara soal kemampuan spesialnya, Alves mengaku sudah memiliki anugerah tersebut sejak kecil. Meski jago memblok penalti, sejujurnya mantan kiper Almeria itu sangat tidak suka menghadapi momen 'hukuman' tersebut.

"Sejak kecil saya sudah jago mematahkan penalti. Saya memiliki teknik untuk melakukannya," kata Alves dikutip Marca.

Man of The Match Timnas Italia Vs Albania di Piala Eropa 2024 Ternyata Penasaran Ingin ke Indonesia

"Sejauh ini saya kerap berhasil dengan teknik itu. Tapi jujur saya tidak suka menghadapi penalti. Saya dibuat sangat tegang," ungkapnya lagi.

Raja Spanyol Felipe Dilempari Telur hingga Lumpur (Doc: David Malero/AP Photo)

Raja Spanyol Dilempari Telur hingga Lumpur saat Kunjungi Korban Banjir

Warga Spanyol meluapkan  amarahnya dengan melemparkan telur hingga lumpur ke arah Raja Felipe dan Ratu Letizia saat mereka mengunjungi wilayah Valencia

img_title
VIVA.co.id
4 November 2024