Enam Tempat Wisata Cantik Tersembunyi di Gunungkidul

Kalisuci Cave Tubing
Sumber :
  • ANTARA/Hendra Nurdiyansyah

VIVA.co.id – Yogyakarta jadi kota yang menyimpan banyak tempat wisata menarik. Bahkan, daerah Gunungkidul, Yogyakarta yang terkenal dengan bukit kapurnya menyimpan banyak keindahan alam tersembunyi.

Beragam pesona alam mulai dari gunung, pantai, gua hingga air terjun dapat ditemui di sini. Lokasinya yang tersembunyi dan akses menuju lokasi yang tak mudah, membuat daerah cantik di Gunungkidul sulit terjamah.  

Berikut ini beberapa rekomendasi tempat wisata di Gunungkidul yang dilansir dari berbagai sumber yang bisa dijadikan alternatif wisata.

1. Gua Pindul

Gua yang menjadi salah satu destinasi wisata yang populer di Gunungkidul ini wajib dikunjungi. Lokasinya memang tak mudah dijangkau karena terletak di Desa Bejiharjo, Kecamatan Karangmojo. Saat menyambangi tempat ini, Anda akan takjub dengan keindahan alamnya.

Masuk ke Gua Pindul, wisatawan bisa menyusuri sungai bawah tanah sepanjang 350 meter. Selain itu di sini Anda pun dapat menikmati pemandangan stalaktit dari atas ban. Tak hanya itu, sensasi dingin dari kucuran air terjun yang membasahi kepala langsung dari tebing juga bisa Anda rasakan saat ada di sini.

Gua Pindul ini, kini mulai dikelola dan banyak dikunjungi wisatawan. Jika penasaran dengan keindahan alam Gua Pindul, tempat wisata ini buka pada hari Senin-Sabtu pukul 07:00 – 18:00 dengan biaya tiket masuk sekitar Rp45.000 sudah termasuk lampu kepala, helm, ban, serta jaket pelampung.

2. Air Terjun Sri Gethuk

Keseruan Lari sambil Menikmati Suasana Pantai di Ajang Gunungkidul Beach Run

Air terjun yang terletak di Dusun Menggoran, Bleberan, Playen, Gunungkidul juga tak kalah cantik dengan Gua Pindul. Air terjun Sri Gethuk yang berada di tepi sungai Oya ini pun disebut-sebut sebagai Grand Canyon-nya Indonesia. Sebab air terjunnya mengalir dari sela-sela tebing yang dipenuhi tanaman hijau kemudian turun ke batu-batuan besar ke arah sungai Oya. Dengan pemandangan air sungai yang begitu jernih, Anda akan merasa terpesona. Untuk mendapatkan pemandangan bagus di sini disarankan untuk datang pada musim kemarau, karena akan mendapatkan warna sungai yang begitu jernih.

Pemerintah Sudah Gelontokan Dana Desa Rp 609,68 Triliun Sejak 2015

3. Embung Nglanggeran

Rampung Lebih Cepat, Gedung DPRD Gunungkidul yang Habiskan Rp36 M Bisa Dipakai Bulan Juli

Tempat ini menjadi salah satu destinasi yang tengah populer di kalangan masyarakat Yogyakarta dan sekitarnya. Terletak di Dusun Nglanggeran Wetan, Nglanggeran, Patuk, Gunungkidul, tempat ini merupakan telaga buatan untuk mengairi kebun buah di sekitar Gunung Api Purba Nglanggeran. Selain itu, tempat ini pun dijadikan sebagai kolam penampungan air hujan yang nantinya akan dialirkan untuk keperluan warga sekitar.

Selain untuk memenuhi kebutuhan warga, Embung ini menjadi salah satu spot menarik wisatawan yang ingin melihat matahari terbenam dan matahari terbit dari atas ketinggian. Mengingat lokasinya yang berada di dekat Gunung Api Purba Nglanggeran, cahaya matahari itu pun akan membias di air sehingga menciptakan refleksi yang indah untuk dipandang.

4. Pantai Jogan

Jogan merupakan destinasi wisata yang berbeda. Pantai ini memiliki air terjun yang memukau. Air terjunnya pun langsung mengalir ke pantai Jogan yang membuatnya terlihat unik dan eksotis. Tak hanya itu, di sini, wisatawan dapat menikmati segarnya air terjun dari atas tebing dengan teknik canyoning atau rappeling di air terjun.

Atau jika tidak ingin melakukan hal itu, bisa menyusuri jalan menuju bawah pantai dengan menapaki jalan menurun yang cukup licin. Bagi Anda yang tertarik untuk berwisata ke tempat ini, disarankan datang ketika musim hujan karena debit airnya yang cukup besar dan akan menimbulkan sensasi lebih indah dibandingkan saat kemarau.

5. Pantai Pok Tunggal

Pantai yang tetletak di Yogyakarta bagian selatan ini sangat menarik. Sebab pantai di sini memiliki pasir putih yang berkilau. Pemandangan pegunungan dan lautan biru yang ada di sini juga menjadi pemandangan sangat cantik. Apalagi, adanya pohon duras menambah kesempurnaan keindahan tempat ini.

Saat berada di sini, Anda akan terasa lebih relaks. Namun, butuh  perjuangan untuk sampai ke tempat ini. Sebab Anda harus menempuh perjalanan cukup lama dari pusat kota, selain itu jalan menuju kawasan pantai tidak terlalu baik. Namun, saat Anda berhasil menemukan tempat ini, rasa lelah seolah akan terbayar lunas ketika melihat pemandangan yang disuguhkan.

6. Kalisuci Cave Tubing

 

#jogjatrip #jogjaku #mytripmyadventure #goakalisuci

A post shared by kendrow kalisuci cavetubing (@s_kendrow_kalisuci_cavetubing) on

Satu lagi keindahan Gunungkidul yang tersembunyi dan mulai banyak dikunjungi wisatawan. Kebanyakan mereka yang datang ke tempat ini, adalah yang memiliki jiwa petualang.

Wisata Kalisuci Cave Tubing berlokasi di Desa Pacarejo, Kecamatan Semanu, Kabupaten Gunung Kidul. Sekitar 60 km atau 1,5-2 jam perjalanan dari kota Jogja. Cave tubing di Goa Kalisuci ini sebenarnya adalah wisata Cave tubing yang pertama di Indonesia, jauh sebelum Goa Pindul mulai menawarkan wisata yang sama.

Bagi yang suka dengan tantangan, menelusuri sungai bawah tanah di dalam Goa Kalisuci ini harus Anda coba. Arusnya cenderung lebih kencang dibandingkan dengan sungai di dalam Goa Pindul.

Wisata cave tubing Goa Kalisuci ini dikelola oleh Kelompok Masyarakat Sadar Wisata desa setempat, dan merupakan wisata cave tubing pertama di Indonesia. Iya, bahkan sebelum Goa Pindul terkenal. Disebut “Kalisuci” karena terdapat mata air dan aliran sungai yang tetap jernih meskipun ketika musim hujan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya