The Floating Venesia, Sensasi Tidur di Bawah Laut Dubai
- Youtube
VIVA.co.id – Dubai menjadi negara di Timur Tengah yang terkenal dengan desain arsitektur yang mengesankan gedung-gedung pencakar langit serta hotel berbintang. Saat ini, Dubai berencana akan membuat sebuah hotel apung bintang lima yang mengadopsi gaya Venesia.
Tempat yang berjarak empat kilometer di lepas pantai Dubai ini disebut sebagai The Floating Venesia (Venesia Apung). Nantinya akan ada 414 kabin yang terdiri atas empat dek yang terlebih dahulu harus dipesan (reservasi). Keempat dek itu akan memberikan pemandangan cakrawala kepada para tamu. Salah satu dek akan berada di bawah air, sehingga para tamu bisa tidur di antara terumbu karang yang cantik.
Dilansir dari laman Nine, Senin 18 September 2017, Desain elegan The Floating Venice ini diatur untuk memiliki umur minimal 100 tahun dan dijadwalkan selesai pada tahun 2020. Tempat ini pun dilengkapi dengan 12 restoran, 24 kolam renang, sebuah spa bawah air dan gondola yang diimpor dari Venesia.
Untuk membuat para tamu layaknya berada di Venesia, tempat ini akan memberikan sentuhan ornamen khas Venesia seperti menampilkan seni dan patung khas Italia, ditambah dengan dengan berbagai toko artifisial seperti yang ada di Venesia.
Para tamu yang akan menginap di sini akan dijemput dengan kapal pesawat amphibi atau hotel ke Piazza San Marco di mana mereka dapat check-in di lobi bawah laut.
Sepanjang tahun, tempat ini akan menjadi tuan rumah semua festival Italia besar seperti Carnivale di Venezia, Binnale di Venezia dan Festa del Rendentore.