Wisman Mulai Lirik Bandung untuk Wisata Belanja
- bdg.co.id
VIVA.co.id – Ternyata wisatawan yang berkunjung ke Indonesia paling banyak berasal dari negara-negara Asia Tenggara, China, India, Jepang dan Korea. Itu diketahui dari penumpang pesawat Air Asia ke Tanah Air.
"Negara-negara ASEAN, China, India dan Jepang yang datang ke Indonesia," ucap Co-Founder Air Asia, Tony Fernandes kepada VIVA.co.id di Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Cengkareng, Senin, 7 Agustus 2017.
Ia juga menyebut, penumpang Air Asia yang datang ke Indonesia masih banyak yang memilih terbang ke Bali sebagai tujuan penerbangannya. Meski begitu, banyak pula wisatawan asing yang memilih untuk berwisata ke Bandung.
"Bali tetap jadi magnet utama, tapi sekarang penumpang dari beberapa negara seperti Malaysia, Vietnam dan China memilih Bandung sebagai tempat wisata yang dikenal sebagai wisata belanja. Ada beberapa turis Malaysia juga sekarang melirik Medan, juga Lombok," paparnya.
Dirinya pun menyebut bahwa ada sekitar 62 juta penumpang Air Asia yang datang ke Indonesia tahun lalu dan diharapkan akan ada 72 juta penumpang yang datang ke Indonesia tahun ini.
Oleh sebab itu, dirinya menyebut pihaknya akan menambah dua pesawat untuk tahun ini dan 6-8 pesawat yang diharapkan dapat ditambah tahun depan, sehingga akan ada secara keseluruhan 40-42 pesawat hingga akhir tahun depan.