Wisata Romantis Bunga Sakura di Korea Selatan

Ssangyesa Temple Simni Cherry Blossom Road
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Setelah musim dingin, musim semi menjadi waktu terbaik untuk mengunjungi Korea Selatan, saat  bunga-bunga sakura bermekaran indah. Berbagai bunga cerah, dan penuh warna di seluruh negeri menciptakan pemandangan yang menakjubkan.

Aroma bunga yang manis meresap ke udara di jantung kota dan desa pedesaan yang paling sepi menciptakan suasana liburan yang menyenangkan. Dilansir Visit Korea, sedikitnya ada lima tempat yang bisa dinikmati saat musim semi di Korea.

1. Jalan santai di Namsan Park

Jalan melingkar Namsan Park, yang menghubungkan Perpustakaan Namsan dengan Paviliun Narsan Octagonal, dan Teater Nasional Korea di Jangchung-dong, adalah jalan dengan pemandangan yang indah yang dilapisi dengan beberapa jenis tumbuhan seperti forsythias, azalea, dan bunga sakura.

Meski berada pada ketinggian 262 meter di atas permukaan laut, Gunung Namsan cukup mudah ditempuh. Anda dapat memulai perjalanan dari Perpustakaan Namsan menuju Namsan Octagonal Pavilion di puncak gunung dalam waktu 40 menit.

2. Menjumpai keindahan bunga sakura di Danau Seokchonhosu

Korea Selatan Buka Lagi Pintu Wisata, Ini Syarat untuk Berkunjung

Sebuah festival bunga sakura diadakan setiap musim semi di Taman Songpanaru, yang juga dikenal sebagai Danau Seokchonhosu, sebuah taman danau yang damai mengelilingi kawasan Lotte World. Danau Seockhonhosu menawarkan kira-kira 1.000 pohon sakura yang memukau berbaris seperti terowongan bunga sehingga menciptakan pemandangan yang menakjubkan di musim semi.

Selain itu, festival ini menawarkan acara dan kegiatan keluarga yang menyenangkan untuk hari yang sempurna di Danau Seokchonhosu dan Lotte World.

7 Rekomendasi Wisata Relaksasi di Provinsi Gangwon, Korea Selatan

3. Piknik ke Ilsan Lake Park

Catat, 4 Destinasi Wisata Anti Mainstream di Korea Selatan

Ilsan Lake Park adalah tempat dengan banyak pohon yang berbunga termasuk banyak pohon sakura di sekitar danau. Setelah matahari terbenam, lampu yang digantung di pepohonan menciptakan suasana romantis saat bunga sakura dan lampu menyala di danau.

Piknik bisa dilakukan dan dinikmati dengan leluasa di halaman yang dipenuhi dengan rerumputan hijau. Selain itu, dengan lebih puas Anda bisa mendapatkan keindahan lebih bunga-bunga dari seluruh dunia di International Horticulture Goyang Korea.

4. Berjalan bersama pasangan di Ssangyesa Temple Simni Cherry Blossom Road

Simni Cherry Blossom Road adalah jalan sepanjang enam kilometer yang membentang dari Hwagae Market menuju Kuil Ssanggyesa di Hadong-gun, Gyeongsangnam-do.  Jalan ini sering disebut sebagai "jalan pernikahan," karena konon bahwa setiap pasangan yang berjalan sepanjang jalan ini pada musim semi, saat bunga sakura bermekaran, akan saling jatuh cinta satu sama lain.

5. Festival Tulip di Everland

Menandai musim semi setiap tahun, Everland menyelenggarakan Festival Tulip. Selain tulip Everland dan taman mawar, seluruh taman akan dihiasi dengan azalea, forsythias, kamelia, dan freesias.

Para tamu dipersilakan untuk menikmati acara seperti parade dan pertunjukan. Pada malam hari, bunga-bunga menjadi semakin menakjubkan untuk dilihat karena diterangi dengan tampilan pencahayaan berwarna-warni. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya