Alat Tukar di Negara Ini Pakai Timun
- Pixabay
VIVA.co.id – Dubai terkenal sebagai salah satu kota elit nan mewah di bumi Uni Emirat Arab. Namun, siapa sangka, jika di kota ini selain menggunakan Riyal, atau Dolar, Anda dapat menggunakan timun sebagai alat tukar.
Namun, jangan senang dulu, ini hanya berlaku selama satu hari, pada 17 Mei  2017 mendatang. Penggunaan timun ini tidak berlaku untuk semua item di berbagai tempat.Â
Dilansir laman the Daily Meal, Senin 15 Mei 2017, terdapat 35 restoran dan bar di Dubai yang menerima 'alat tukar' ini. Anda hanya dapat membeli gin dan tonic dengan sayuran ini.
Ide ini muncul dari merek minuman asal Inggris, Hendricks Gin. Tanggal 17 Mei dipilih, sebagai hari pelaksanaan DXB Cucumber Day.Â
Perusahaan ini mencoba untuk mengubah sayuran menjadi alat tukar. Satu peraturan yang diterapkan pada pelaksanaan acara ini adalah satu timun berlaku untuk satu bar dan satu minuman. Menarik, bukan?Â
Namun, sayang ide ini hanya diterapkan di Dubai saja. Promosi ini tidak berlaku di bar, atau restoran penyedia Hendricks Gin di luar Dubai. (asp)